Jakarta (ANTARA) - Berikut ini sejumlah agenda yang akan berlangsung di Jakarta, Kamis, di antaranya pameran seni rupa "Les Femmes" dan Idea Fest 2019.

Selengkapnya:

1. Pameran seni rupa "Les Femmes"
Berlangsung di IFI Wijaya, pameran ini menampilkan seniman Maria Tiwi, Catherine, Licu Linggartono, Yohana Mulyo, Kris Donaldson, Pini fe dan Tini Jameen. Acara berlangsung hingga 19 Oktober 2019 dan gratis.

2. Cinemacet: "108 Rois Demons"
Film animasi dari Prancis ini berkisah mengenai raja setan yang meneror seluruh negara. Untuk mengalahkannya diperlukan keberanian dari 100
macan, kekuatan dari seribu kerbau, kecerdikan dari sekian banyak ular dan banyak keberuntungan.

Film tersebut diputar di IFI Thamrin pada pukul 19.00 WIB dengan harga tiket Rp20 ribu.

3. Idea Fest 2019
Berlangsung di Jakarta Convention Center hingga 6 Oktober. Idea Fest menampilkan banyak pembicara mulai dari Dimas Djayadiningrat, Yovie Widianto, Andien, Andra Matin, Bong Chandra hingga Bayu Skak.

4. Dessert Festival
Festival kue, minuman dan makanan ringan ini bertempat di Teras Berlian, Blok M Square hingga 6 Oktober.

5. Festival Bakmi Tirta Lie
Festival mie ini berlangsung di Gandaria City hingga 6 Oktober. Ada 30 tenant bersertifikat yang ikut menyemarakkan acara ini.

6. Food Fest Bukit Tinggi 2019
Selain kuliner tradisional Sumatera Barat, acara ini juga dimeriahkan oleh berbagai pertunjukan seni. Food Fest Bukit Tingga berlangsung di The Plaza dan Pasaraya Blok M hingga 6 Oktober.  

Pewarta: Maria Cicilia
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2019