Jakarta (ANTARA) - Dries Mertens melampai statistik gol Diego Maradona untuk Napoli yang memiliki catatan 115 gol, dan kini bergerak untuk memecahkan rekor 121 gol Marek Hamsik untuk Napoli.

Pemain Belgia berusia 32 tahun itu menciptakan dua gol saat Napoli menang 3-2 dalam pertandingan tandang Liga Champions melawan RB Salzburg.

Sebelum laga itu Martens berselisih satu gol di bawah statistik Maradona, tapi begitu selesai melesakkan dua gol ke Salzburg maka catatan golnya seketika bertambah menjadi 116 gol atau satu gol di atas rekor Maradona.

Baca juga: Suatu hari nanti Napoli jual Koulibaly ke Barcelona

Kini target dia berikutnya adalah memecahkan rekor gol terbanyak sepanjang masa Napoli atas Hamsik yang 121 kali menciptakan gol ketika mengenakan jersey Partenopei.

Mertens bergabung di Stadio San Paolo dari PSV Eindhoven dalam bayaran di bawah 10 juta euro pada musim panas 2013.

Dia kerap menjadi pemain sayap pilihan kedua di bawah Rafa Benitez, tetapi karirnya diselimuti krisis cedera ketika Maurizio Sarri mencobanya dalam posisi penyerang tengah, demikian football-espana.

Baca juga: Cristiano Ronaldo masih belum siap untuk pensiun
 

Pewarta: Jafar M Sidik
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2019