Jakarta (ANTARA) - Lima orang pegawai negeri sipil inspiratif menjalani tahap wawancara menjelang ajang Anugerah ASN tahun 2019 yang diadakan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB).

“Hari ini, top 5 kategori PNS Inspiratif dalam Anugerah ASN telah diwawancarai tujuh dewan juri,” ujar Deputi Bidang SDM Aparatur Kementerian PANRB Setiawan Wangsaatmaja di Jakarta, Senin.

Baca juga: Tjahjo larang penggunaan cadar bagi ASN di Kemenpan-RB

Kelima PNS Inspiratif tersebut antara lain Virna Dwi Oktariana dari Kementerian Kesehatan, Antonius Oktavian dari Kementerian Kesehatan, Hoerudin dari Kementerian Pertanian, Setiawan Gulo dari Kementerian Keuangan, dan Nani Yulianti dari Polres Brebes, Jawa Tengah.

Wawancara dilakukan oleh tujuh dewan juri yakni Direktur TVRI Helmi Yahya, Menteri PANRB Periode 2011-2014 Azwar Abubakar, Kepala Badan Kepegawaian Negara Bima Haria Wibisana, Penulis Senior Maman Suherman, CEO Good News From Indonesia Wahyu Aji, Pegiat Digital Literasi Ahmad Nugraha, dan Pegiat Perpustakaan Nasional Sulasmo Sudharmo di Kementerian PANRB, Jakarta, Senin.

Anugerah ASN 2019 yang dibuka mulai 17 Agustus 2019 ini terdiri dari tiga kategori yakni PNS Inspiratif, Pejabat Pimpinan Tinggi (PPT) Pratama Teladan, dan The Future Leader.

Pada awal pembukaan ajang ini, sebanyak 1.051 ASN dari 281 instansi pemerintah diusulkan dalam Anugerah ASN 2019.

Baca juga: Detail formasi CPNS 2019 untuk 67 kementerian/lembaga

Dari usulan yang masuk tersebut, dilakukan seleksi administrasi dan seleksi tahap I kemudian dipilih 100 kandidat terbaik dari ketiga kategori. Pada seleksi tahap II, telah dipilih 10 kandidat terbaik di setiap kategori dan dilakukan verifikasi lapangan.

Selanjutnya, pada seleksi tahap III, dari 10 nominasi terbaik dipilih top 5 pada masing-masing kategori. Top 5 di kategori PNS Inspiratif, The Future Leader, dan PPT Pratama Teladan tersebut wajib mengikuti tahapan wawancara.

Usai tahap wawancara, akan dipilih Top 3 untuk masing-masing kategori. Malam Anugerah ASN 2019 akan diadakan akhir November 2019.

"Penganugerahan akan dilakukan pada 27 November 2019 di Studio TVRI," ujar Setiawan.

Setiawan mengatakan ajang Anugerah ASN ini merupakan apresiasi negara kepada ASN yang memiliki inovasi dan prestasi serta berdampak terhadap organisasi dan masyarakat sehingga menjadi inspirasi lainnya.

Disamping itu, Anugerah ASN juga sejalan dengan visi Presiden Joko Widodo dalam sektor pengembangan SDM untuk mencetak ASN yang unggul.

Sementara itu tahap wawancara Top 5 kategori The Future Leader akan diselenggarakan Selasa, 5 November 2019 di Kementerian PANRB.

Kelima nominasi tersebut antara lain Aldiwan Haira Putra dari Kab. Empat Lawang Prov. Sumatera Selatan, Anshar dari Dinas Pendidikan Prov. Sulawesi Selatan, Aryo Parmoragung dari Kementerian Komunikasi dan Informatika, Didik Ismu dari Kelurahan Tombang Permai Kab. Banggai Prov. Sulawesi Selatan, dan Susilo Ratnawati dari Prov. D.I.Yogyakarta.

Baca juga: BKN : pelamar CPNS waspadai penipuan

Pewarta: Rangga Pandu Asmara Jingga
Editor: Nurul Hayat
Copyright © ANTARA 2019