Jakarta (ANTARA) - Lagu "Make It Right" dari BTS yang direkam ulang (remix) secara akustik dan menampilkan Lauv berhasil menduduki puncak tangga lagu iTunes di seluruh dunia.

Remix akustik "Make It Right" itu dirilis pada Jumat (8/11) dan langsung merajai tangga lagu iTunes di 20 negara termasuk Finlandia, Swedia, Arab Saudi, Singapura, Uzbekistan, dan Brasil, demikian laporan Soompi, yang dikutip Sabtu.

Versi asli "Make It Right" telah dirilis pada Oktober dan menduduki puncak tangga lagu iTunes di 65 negara dan berada di urutan 76 pada Billboard Hot 100 Chart.

Baca juga: Taylor Swift hingga BTS berjaya di MTV EMA 2019

Sebelumnya, remix versi elektronik (EDM) dari lagu itu juga berhasil merajai tangga lagu iTunes Top di 22 negara.

Remix akustik "Make It Right" meminimalkan penggunaan instrumen elektronik dan hanya menggunakan gitar akustik, ba dan keyboard untuk memunculkan sebagai melodi untuk mengiringi lirik lagunya.

Baca juga: BTS akan meriahkan MAMA 2019

Penerjemah: Maria Cicilia
Editor: Imam Santoso
Copyright © ANTARA 2019