Kupang (ANTARA) - Komandan Brigade Infanteri 21/Komodo Kolonel Infanteri Sutrisno Pujiono memberi pesan kepada prajurit TNI AD yang melaksanakan tugas pengamanan di kawasan perbatasan NTT dan Timor Leste untuk terus membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat di kawasan perbatasan itu.

"Saya minta bangun komunikasi yang baik dengan masyarakat di daerah ini sehingga pelaksanaan tugas pengamanan kawasan perbatasan berjalan dengan aman dan sukses," kata Komandan Brigade Infanteri 21/Komodo Kolonel Inf. Sutrisno Pujiono saat melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Belu, Timor Barat wilayah perbatasan RI dan RDTL.

Dalam keterangan tertulis dari penerangan Brigif 21/Komodo yang diperoleh ANTARA di Kupang, Sabtu, menyebutkan Komandan Brigade Infanteri 21/Komodo melakukan kunjungan kerja ke kawasan perbatasan Nusa Tenggara Timur dan Timor Leste, merupakan kunjungan perdana setelah menjadi Komandan Brigade Infanteri 21/Komodo.

Baca juga: Brigif 21/Komodo NTT gelar lomba renang Komodo Open 2019

Dalam kunjungan kerja perdananya ke daerah perbatasan Belu dengan eks provinsi ke-27 Timor-Timur (Timor Leste), Kolonel Inf Sutrisno meninjau markas komando Batalion Infanteri (Yonif) Raider Khusus 744/Satya Yudha Bhakti di Tobir, Desa Manleten, Kecamatan Tasifeto Timur.

Kolonel Inf. Sutrisno Pujiono tiba mako disambut Komandan Batalion Infanteri Raider Khusus 744/SYB Letkol Inf. Teuku Mustafa Kamal bersama seluruh perwira dan anggota Samodok, julukan Yonif Raider Khusus 744/SYB itu.

Di hadapan anggota Batalion Raider Khusus 744/SYB, Sutrisno meminta agar prajurit selalu semangat dalam mengemban tugas di wilayah perbatasan negara Indonesia dan Timor Leste.
Komandan Brigade Infanteri 21/Komodo Kolonel Inf. Sutrisno Pujiono (kanan) disambut anggota Batalion Infanteri Raider Khusus 744/SYB yang bertugas menjaga wilayah perbatasan Nusa Tenggara Timur dan Timor Leste. ANTARA/HO-Penerangan Brigif 21/Komodo


“Prajurit harus tetap semangat dalam berlatih karena kesejahteraan prajurit adalah latihan dan terus latihan,” kata Sutrisno.

Ia juga mengingatkan agar prajurit tetap menjaga soliditas dan harus selalu menjaga komunikasi antara senior dan junior.

“Jaga dan bina selalu hubungan baik sesama prajurit serta terus membangun komunikasi dengan lintas sektor dan rakyat di perbatasan,” kata Kolonel Inf. Sutrisno.

Baca juga: Brigif 21/Komodo gelar latihan taktis komando

Pewarta: Benediktus Sridin Sulu Jahang
Editor: D.Dj. Kliwantoro
Copyright © ANTARA 2019