Jakarta (ANTARA) - Panggung The 90's Festival yang digelar di Gambir Expo, Jakarta International Expo, Jakarta Pusat, Sabtu malam, menjadi ajang reuni grup Tofu yang telah vakum dari aktivitas panggung musik sejak 2007.

Tofu yang tampil lengkap dengan formasi Anton, Fla, Uya, dan Joeniar Arif itu tampil di panggung MLD Stage sekitar pukul 20.40 WIB.

Tofu mengawali penampilan dengan lagu "Cinta Abadi", yang dilanjutkan dengan "Takkan".

"Maaf ya banyak lirik. Kami sebelumnya minum obat, lupa," ujar Fla sambil menunjukkan kertas besar berisi lirik lagu Tofu.

Baca juga: Tofu reuni setelah rehat 13 tahun

Lama tidak pentas seakan mempengaruhi para personel Tofu yang lupa dengan lirik dari lagu-lagu mereka dahulu. Tapi, kondisi itu tidak mengurangi keseruan karena para penonton tampak antusias dengan penampilan kembali Tofu di panggung musik.

Pada ajang reuni itu, Tofu juga mengajak para pemain band lama mereka yang pernah ikut mengiringi dalam setiap penampilan.

"Jadi yang reuni bukan cuma Tofu aja, tapi juga pemain band-nya," kata Anton.

Baca juga: Uya Kuya ngebet reuni dengan Tofu

Sejumlah lagu-lagu populer dari Tofu juga turut dibawakan, seperti "Hidup Cuma Sekali", "Biarkan Ku Sendiri", hingga "Mimpi Terindah".

"Astrid hafal lagu itu ya? Padahal, itu gua ciptain dulu bukan buat lu," kaya Uya dengan nada bercanda mengomentari lagu "Mimpi Terindah".

Tofu menutup penampilan mereka dengan lagu "Cinta Semu", lagu yang membuat nama mereka melambung dalam industri musik Tanah Air.

Baca juga: Potret "say no to kewer-kewer" di The 90's Festival

Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Imam Santoso
Copyright © ANTARA 2019