Magelang (ANTARA) - Tim tuan rumah PSIS Semarang menundukkan Semen Padang FC 2-0 dalam laga lanjutan Liga 1 Indoneia di Stadion Moch Soebroto Kota Magelang, Jumat malam.

Sejak awal babak pertama tim tuan rumah terus melakukan serangan ke pertahanan Semen Padang, namun beberapa peluang gol tidak mampu diselesaikan dengan baik oleh anak asuh Bambang Nurdiansyah ini.

Pada menit ke-45 tim tuan rumah mendapat penalti setelah Jonathan Eduardo dijatuhkan pemain lawan di kotak penalti.

Baca juga: PSIS tundukkan Arema FC 5-1

Tendangan penalti yang dilakukan Bruno Silva tidak dapat diantisipasi kiper Semen Padang Rendy Oscario sehingga kedudukan 1-0 bagi PSIS.

Pada babak pertama, Wasit Yeni Krisdianto mengeluarkan dua kartu merah untuk pemain tengah Semen Padang Flavio Beck Junior pada menit ke-33 dan pemain tengah PSIS Finky Pasamba pada menit tamabahan waktu babak pertama.

Memasuki babak kedua, masing-masing tim yang bermain dengan 10 pemain tersebut bermain saling menyerang.

Baca juga: PSIS Semarang akui kesulitan hadapi Persipura

Tim tamu lebih banyak melakukan tekanan ke pertahanan tuan rumah dan mempunyai beberapa peluang gol, namun tidak diselesaikan dengan baik.

Pada menit tambahan waktu babak kedua PSIS mampu menambah gol melalui kaki Hari Nur setelah mendapat umpan dari Bruno Silva sehingga skor menjadi 2-0.

Baca juga: Manajemen siapkan bonus besar jika tim Semen Padang bertahan di Liga 1

Pewarta: Heru Suyitno
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2019