Jakarta (ANTARA) - Kim Woo Bin akan kembali ke layar televisi melalui film dokumenter khusus MBC "Humanimal", dengan bertindak sebagai narator yang menyampaikan cerita dan pesan sepanjang program itu.

Kim Woo Bin baru-baru ini memulai kembali kegiatannya dengan tampil di Blue Dragon Film Awards ke-40 setelah absen lebih dari dua tahun karena masalah kesehatan.

Film dokumenter "Humanimal" menampilkan kehidupan dan kematian manusia serts hewan di seluruh dunia dengan kisah epik koeksistensi.

Baca juga: Berencana hengkang dari SindusHQ, agensi Kim Woo Bin angkat bicara

Baca juga: Kesehatan Kim Woo-bin membaik


Program ini menarik perhatian sebagai salah satu proyek yang paling diantisipasi pada paruh pertama 2020 dengan berita bahwa aktor-aktor papan atas Korea seperti Yoo Hae Jin, Ryu Seung Ryong, dan Park Shin Hye berpartisipasi di dalamnya sebagai presenter lapangan.

Bersama dengan tim produksi, tiga aktor akan melakukan perjalanan ke sepuluh negara, termasuk Thailand, Amerika Serikat, Zimbabwe, Botswana dan Afrika Selatan, untuk mengamati kenyataan bahwa banyak satwa liar terancam punah.

"Humanimal" terdiri dari total lima episode, termasuk epilog, akan tayang perdana pada 6 Januari 2020.

Baca juga: Kim Woo-bin rayakan ulang tahun ke-29, di tengah upaya melawan kanker

Baca juga: Film Korea "Master" didistribusikan ke 31 negara

Penerjemah: Maria Rosari Dwi Putri
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2019