Gorontalo (ANTARA News) - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I Partai Golkar Provinsi Gorontalo, Fadel Muhammad, Jumat, mengusulkan agar Sultan Hamengku Buwono X maju dan mencalonkan diri sebagai Calon Presiden (Capres) dari Golkar. "Sejauh yang saya tahu saat ini Sultan diisukan akan diusung oleh Republikan, tapi menurut saya kans untuk menang lebih besar bila beliau maju dari Golkar," ungkap Gubernur Gorontalo tersebut. Figur Sultan yang cukup populer dan disegani rakyatnya, kata dia, menjadi salah satu hal yang menjual Gubernur DI Yogyakarta tersebut untuk mencapai kursi Presiden RI dalam Pemilu 2009 mendatang. Menanggapi kemungkinan majunya figur lain dari Golkar, lanjutnya, sah-sah saja selama Partai Golkar memiliki analisa lebih tajam mengenai peluang kemenangan kandidat yang diusung. "Intinya semua memiliki hak memilih dan dipilih. Marilah kita ciptakan budaya politik yang bersaing secara sehat," tukasnya. Sementara itu, Sultan Hamengku Buwono di sela kunjungannya saat menerima gelar adat Gorontalo pada Rabu (23), mengatakan hingga kini dirinya belum memutuskan apakah akan maju atau tidak dalam pencalonan Presiden. "Saya belum tahu dan saat ini saya juga belum menjadi kandidat capres maupun cawapres dari partai manapun," ungkapnya. Lebih jauh ia mengatakan, kalaupun dirinya maju dalam pertarungan politik menuju kursi nomor satu di Indonesia, tak harus melalui suatu partai karena masih ada peluang untuk maju melalui calon independen. Ia juga membantah isu bahwa dirinya akan digadang oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menggantikan posisi Megawati. "Itu tidak benar dan nanti saja saya jelaskan. Tunggu saja tanggal 28 Oktober, saat itu saya akan menyatakan diri maju atau tidak," tambahnya.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008