Jakarta (ANTARA) - Ribuan umat Kristiani mengikuti prosesi Misa Malam Natal di Gereja St Theresia, yang terletak di Jalan Gereja Theresia Nomor 2, Gondangdia, Jakarta, Selasa malam, dengan khidmat.

Misa Malam Natal di Gereja St Theresia dilaksanakan tiga kali, yakni Misa I yang dimulai pukul 17.00 WIB, Misa II dimulai pukul 20.00 WIB, dan Misa III pukul 22.30 WIB. Setiap misa diperkirakan diikuti 3.000 orang.

Petugas keamanan tampak berjaga di pintu masuk, lengkap dengan "metal detector" yang harus dilewati setiap jemaat yang akan memasuki areal gereja.

Aparat gabungan TNI dan Polri sekira 40 personel juga dikerahkan untuk mengamankan pelaksanaan Misa Natal di Gereja St Theresia Jakarta.

Usai memimpin misa, Romo Johannes Haryanto SJ mengajak umat untuk solider, bersatu, dan membangun toleransi kepada semua manusia seiring momentum Natal tahun ini.

"Peristiwa Natal mendorong kita untuk menjadi solider. Solider kepada mereka yg memerlukan uluran tangan kita. Justru di situ toleransi harus dibangun, solider kepada semua," katanya.

Baca juga: Panglima TNI tinjau sejumlah gereja di Jakarta

Ia mengingatkan toleransi harus dibangun juga berdasarkan prinsip keadilan, kesetaraan, dan penghormatan kepada hak masing-masing.

"Jadi, jangan sampai toleransi hanya menjadi kesempatan untuk yang satu menentukan yang lain, menang-menangan sendiri," katanya.

Untuk pesan Natal tahun ini, Romo Haryanto kembali mengingatkan umat Kristiani atas penghormatan kepada sesama umat manusia, apapun latar belakang dan status sosialnya.

"Kalau kita melihat bacaan Injil, bahwa Allah menjadi manusia, dia tidak memilih menjadi orang yg paling top. Tetapi menjadi bayi kecil yang lahir di kandang binatang. Artinya, hargailah manusia," katanya.

Selain Misa Malam Natal, Gereja St Theresia juga menjadwalkan rangkaian ibadah Natal, yakni Misa Natal pada Rabu (25/12) pukul 07.00 WIB, Misa Natal Anak-anak pukul 09.00 WIB, dan Misa Natal dan Sakramen Baptis Dewasa pukul 17.00 WIB.

Kemudian, Kamis (26/12) Misa Natal untuk lansia pukul 10.00 WIB, Selasa (31/12) misa malam tahun baru dan misa tahun baru pada Rabu, 1 Januari 2020.
Baca juga: Anjing pelacak sisir gereja di Jakarta Barat
Baca juga: GPIB Immanuel mengangkat tema lingkungan dalam Misa Natal

Pewarta: Zuhdiar Laeis
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2019