Medan (ANTARA News) - Tim nasional (timnas) basket Indonesia berupaya meningkatkan strategi jitu dalam menghadapi tim basket Kazakhstan pada Kejuaraan basket wanita FIBA Asia U-19 yang akan digelar di GOR Angkasa Lapangan Udara (Lanud) Medan, pada 2 hingga 9 November 2008. Pelatih timnas Indonesia, Rastafari Horongbolo, ketika dihubungi ANTARA News, Jumat, mengatakan bahwa tim asing tersebut dikenal cukup tangguh, karena mengirimkan pemain yang memiliki pengalaman tanding. Tim Kazakhstan juga memiliki postur tubuh yang tinggi, sehingga akan mudah menguasai bola lambung, saat berhadapan dengan tim basket Indonesia. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2008