Makam Daniel (Shutterstock)


8. Makam Daniel

Nabi Daniel dipercaya dimakamkan di bangunan ini di kota Susa.

Makam Daniel, dengan kubah kerucutnya yang khas, pertama kali dicatat di abad ke-12 dan masih merupakan situs ziarah yang populer.
 
Benteng Bam (Shutterstock)


9. Benteng Bam

Bangunan batako terbesar di dunia, berasal dari abad keenam sebelum masehi. Ini lebih merupakan kota di atas bukit daripada bangunan tunggal, yang terbentang di lahan seluas 180.000 meter persegi (44 hektar), dengan benteng pusat dikelilingi oleh jalan-jalan, rumah dan pasar, semua dikelilingi oleh tembok setinggi tujuh meter.

Sebagian besar benteng sudah hancur akibat gempa bumi pada tahun 2003 tetapi rekonstruksi telah berlangsung sejak itu.
 
Gonbad-e Kavus (Shutterstock)


10. Gonbad-e Kavus

Ini adalah contoh lain dari keunggulan Iran kuno dalam bidang teknik dan gaya. Menara penguburan setinggi 50 meter ini berasal dari awal abad ke-11, dan satu milenium kemudian tampaknya masih merupakan menara batu bata tertinggi di dunia.

Baca juga: Wapres nyatakan Indonesia upayakan AS-Iran jangan sampai perang

Baca juga: Menlu Turki ke Irak untuk turunkan ketegangan pascaserangan Iran

Penerjemah: Ida Nurcahyani
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2020