Jakarta (ANTARA) - Beberapa berita politik kemarin (Selasa 21/1) menjadi perhatian pembaca dan masih menarik untuk dibaca kembali, dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) merasa tidak "dibentak" orang oleh orang Nusa Tenggara Timur (NTT) saat perayaan Natal Nasional 2019 sampai kapal yang ditumpangi wartawan istana terbalik.

Berikut lima berita hukum kemarin yang masih menarik untuk dibaca kembali:

Presiden Jokowi merasa tidak "dibentak" orang NTT

Presiden Joko Widodo mengaku tidak merasa "dibentak" oleh orang Nusa Tenggara Timur (NTT) saat perayaan Natal Nasional 2019.

"Waktu itu saya menonton di TV, ada orang NTT yang bentak-bentak Presiden, sekarang saya ingin sampaikan kalau orang NTT tidak akan bentak-bentak Presiden lagi," kata Yosef di kantor Bupati Manggarai Barat, NTT, Selasa.

Selengkapnya baca di sini

Jokowi tanda tangani Inpres untuk sukseskan PON XX Papua

Presiden Joko Widodo telah menandatangani Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1/2020 tentang Percepatan Dukungan Penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional XX dan Pekan Paralimpik Nasional XVI/2020 di Provinsi Papua pada 17 Januari 2020.

Selengkapnya baca di sini

Lima WNI disandera lagi, Mahfud cari langkah jangka panjang

Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Mahfud MD sedang membahas langkah penyelesaian jangka panjang terkait terjadinya kembali penyanderaan warga negara Indonesia oleh kelompok Abu Sayyaf

Selengkapnya baca di sini

Rekomendasi tak dipatuhi, Ombudsman temui Menko Polhukam

Jajaran Ombudsman Republik Indonesia bertemu dengan Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Mahfud MD untuk membahas penguatan lembaga tersebut, salah satunya adanya ketidakpatuhan terhadap rekomendasi Ombudsman.

Selengkapnya baca di sini

Kapal wartawan Istana terbalik dihantam ombak di Labuan Bajo

Kapal pinisi wisata yang ditumpangi oleh sejumlah wartawan terbalik dihantam ombak di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, Selasa.

Selengkapnya baca di sini

Pewarta: Boyke Ledy Watra
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2020