Lagi dirintis untuk menambah pasar di Eropa untuk tahun 2020 diharapkan dengan menjadi mitra resmi Real Madrid langkah itu dapat terlaksana
Jakarta (ANTARA) - PT Dua Kelinci, produsen makanan ringan menyasar pasar Eropa pada 2020, untuk itu perusahaan menggandeng kerja sama dengan klub sepak bola Real Madrid.

"Kami akan terus memperbesar pasar ekspor di tahun 2020, sedangkan tahun sebelumnya produk kami sudah mencapai negara-negara Asia, Eropa, Afrika, dan Australia," kata Direktur PT Dua Kelinci, Edwin Sudiono dalam jumpa pers di Jakarta, Kamis, terkait kembalinya perusahaan dipercaya sebagai mitra resmi klub sepak bola Real Madrid.

Untuk pasar Eropa, kata dia, Dua Kelinci tengah menjajaki pasar Spanyol, Prancis, bahkan untuk produk kacang sudah masuk ke Belanda hingga Jerman, jelas Edwin.

"Lagi dirintis untuk menambah pasar di Eropa untuk tahun 2020 diharapkan dengan menjadi mitra resmi Real Madrid langkah itu dapat terlaksana," tambah Edwin.

PT Dua Kelinci untuk kedua kalinya berhasil menjadi mitra resmi (official partner) klub sepak bola Real Madrid untuk empat tahun ke depan.

"Sebelumnya kami menjadi mitra resmi pada periode 2011-2014, kemudian untuk Kamis ini (23/1) kami menjadi mitra untuk periode 2020-2024," kata Direktur PT Dua Kelinci, Edwin Sudiono dalam jumpa pers itu.

Hadir juga dalam jumpa pers, salah satu legenda Real Madrid, Alvaro Arbeola yang merupakan duta klub sepak bola terkemuka Eropa ini.

PT Dua Kelinci menjalin kerja sama dengan Real Madrid untuk periode empat tahun mendatang.

“Kami membuka babak baru kemitraan dengan Real Madrid karena kami menganggap kolaborasi sebelumnya telah terbukti berhasil mendekatkan Dua Kelinci dengan penggemar Real Madrid yang tak terhitung jumlahnya dan penggemar sepak bola di Indonesia,” kata Edwin.

Dengan tema “The Real Football Funtastic”, PT. Dua Kelinci akan menggairahkan fans Real Madrid Indonesia, atau dikenal sebagai Madridistas, dengan berbagai koleksi merchandise Real Madrid, berkesempatan untuk menyaksikan pertandingan Real Madrid di Santiago Bernabeu, dan berkesempatan untuk mengikuti "temu dan sapa" dengan pemain bintang Real Madrid, serta berpartisipasi dalam acara running event yang bertema sepakbola yang akan diadakan selanjutnya.

Bagi pesepakbola muda Indonesia dapat memanfaatkan kolaborasi ini dengan mengikuti turnamen undangan sekolah sepakbola elit (SSB). Juara turnamen mempunyai kesempatan langka untuk mendapatkan pelatihan dari pelatih Real Madrid Academy. Selain itu, bagi talenta terbaik akan mendapatkan kesempatan ountuk dikirim ke Real Madrid Academy.

“Indonesia adalah negara yang sangat penting bagi Real Madrid. Kami sangat bangga menjalin kerjasama dengan Dua Kelinci untuk yang kedua kalinya,” ujar Alvaro.

Didirikan pada 1902, Real Madrid adalah klub paling sukses dalam sejarah Piala Eropa dan salah satu tim paling terkenal di dunia olahraga. Klub ini telah memenangkan rekor 33 gelar “Primera División”, 19 Piala Spanyol “Copa del Rey” dan 11 Piala Super Spanyol.

Selanjutnya, Real Madrid telah memenangkan rekor 13 gelar Liga Champions UEFA Eropa serta 4 Piala Super Eropa dan 7 Piala Dunia Klub FIFA. Selain itu, Real Madrid diakui sebagai 'Klub Terbaik Abad ke-20' oleh FIFA.


Baca juga: Indonesia berharap produk makanan dan obat bisa masuk pasar Palestina

Baca juga: Bappenas dorong ekspor industri makanan dan minuman halal

Baca juga: Indonesia ekspor lima produk makanan unggulan ke China

Baca juga: Produk organik peluang ekspor ke Amerika Serikat

 

Pewarta: Ganet Dirgantara
Editor: Ahmad Buchori
Copyright © ANTARA 2020