Jakarta (ANTARA) - Pengisi suara Peppa Pig, Harley Bird (18) akhirnya pensiun setelah 13 tahun menjadi pengisi suara karakter babi pink, atau sejak usianya lima tahun.

Dia digantikan aktris cilik Amelie Bea Smith (9).

Amelie Bea akan debut menjadi pengisi suara karakter kartun babi merah muda menggemaskan itu bulan depan pada episode "Hari Valentine" yang disiarkan di Inggris, Amerika Serikat, Australia dan wilayah lain di seluruh dunia yang menayangkan episode Peppa Pig dalam bahasa Inggris.

"Menjadi pengisi suara Peppa Pig di usia lima tahun adalah awal dari sebuah perjalanan yang luar biasa, dan saya tak akan melupakan waktu saya di acara itu," kata Bird dilansir Reuters, Jumat.

Baca juga: Pengisi suara binatang di "Dolittle", Tom Holland hingga Selena Gomez

Baca juga: Ranty Maria kesulitan jadi pengisi suara karakter tomboi


Bird lantas melanjutkan bahwa orang-orang yang bekerja di balik kisah Peppa Pig sudah seperti keluarga yang memberikan kenangan tak terlupakan.

"Kuharap Amelie beruntung dalam perannya dan aku tak sabar menantikan peran selanjutnya dalam hidupku," kata Bird yang meraih BAFTA pada tahun 2011 itu atas perannya sebagai Peppa.

Amelie Bird yang sebelumnya pernah main di sejumlah episode "EastEnders" pada 2018 dan 2019 sebagai Daisy itu akan jadi orang keempat yang mengisi suara Peppa setelah Lily Snowden-Fine, Cecily Bloom, dan Harley.

Amelie Bird mengaku sangat senang dengan perannya ini karena dia sudah mencintai Peppa sejak dia masih balita.

Mark Jermin, selaku agensi Bird mengatakan "Amelie peggemar berat acara itu sejak kecil jadi mengisi suara akan jadi mimpi yang jadi kenyataan," katanya.

Co-creator Peppa Pig 'Neville Astley dan Mark Baker, dari studio animasi Astley Baker Davies, mengatakan, "Kami senang menyambut Amelie ke pengisi suara Peppa Pig dan yakin bahwa dia akan melanjutkan warisan kuat dari aktor suara Peppa sebelumnya."

Peppa Pig pertama ditayangkan di Saluran 5 Inggris Milkshake dan Nick Jr pada 2004. Kini tersedia di lebih dari 180 negara dan 40 bahasa.

Baca juga: Pengisi suara Big Bird Sesame Street meninggal dunia

Baca juga: Tak hanya akting, Jinyoung GOT7 juga debut sebagai pengisi suara

Baca juga: Russi Taylor, pengisi suara Minnie Mouse tutup usia

Pewarta: Ida Nurcahyani
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020