Kita harapkan kegiatan ini dapat memberikan pencerahan dan deteksi dini guna mencegah penyebaran COVID-19
Manado (ANTARA) - Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) VIII Manado melakukan sosialisasi kesehatan deteksi dini, kesiapsiagaan dan pencegahan penyebaran COVID-19 yang digelar di Balai Prajurit Yonmarhanlan VIII Bitung, Senin.

Kegiatan itu melibatkan Rumah Sakit TNI-Al (Rumkital) dr Wahyu Slamet Bitung diikuti personel Guskamla Koarmada II, Satrol Lantamal VIII, Yonmarhanlan VIII Bitung, Rumkital dr. Wahyu Slamet Bitung, anggota KRI Mandau-651 dan unsur-unsur kemaritiman.

Komandan Lantamal VIII Brigjen TNI (Mar) Donar Philip Rompas diwakili Aspers Danlantamal VIII Letkol Laut (KH) Dadan mengatakan bahwa penyebaran virus COVID-19 adalah masalah yang mendapat perhatian serius dari pemerintah termasuk pimpinan TNI/TNI AL.

Ia menjelaskan upaya pencegahannya membutuhkan dukungan masyarakat dengan membiasakan pola hidup sehat, memakai masker, mencuci tangan secara benar serta mengkonsumsi makanan sehat yakni sayur-sayuran dan buah-buahan.

"Kita harapkan kegiatan ini dapat memberikan pencerahan dan deteksi dini guna mencegah penyebaran COVID-19," katanya.

Acara tersebut disambut dengan antusias oleh para peserta setelah dibuka sesi dialog interaktif.

Hadir juga pada saat itu, Aslog Guskamla Koarmada II Kolonel Laut (T) Binsar Siahaan, Dansatrol Lantamal VIII (Kolonel Laut (P) Djoko Prijatin, Danyonmarhanlan VIII Letkol Marinir Nandang Permana Jaya S.E, Karumkital dr. Wahyu Slamet Bitung Letkol Laut (K) drg. I Wayan Tapayasa, Sp. KGA, Kadiskes Lantamal VIII Letkol Laut (K) drg. Suhartono, Sp. KG.

Selain itu, juga Kepala KSOP Kota Bitung Marsidi, Kepala KKP Kota Bitung dr. Pingkan M Pijoh, MP.HM di wakili dr. Frans Mintardjo, GM. Pelindo IV Kota Bitung Ending Wahyu, Kepala Bea Cukai Kota Bitung, Kadinkes Kota Bitung dr Jeanet.


Baca juga: Lantamal-masyarakat bersihkan eceng gondok Danau Tondano

Baca juga: Lion Lakukan Penghentian Penerbangan Sementara Rute Manado-China

Baca juga: Bersih-bersih di Pantai Amurang digelar Lantamal VIII

​​​​​​​
Baca juga: Gorontalo antisipasi virus corona masuk dari Manado

Pewarta: Jorie MR Darondo
Editor: Andi Jauhary
Copyright © ANTARA 2020