Jakarta (ANTARA) - Adam Schlesinger, yang dikenal sebagai musisi dan penulis lagu dikabarkan meninggal dunia akibat penyakit komplikasi dan setelah dinyatakan positif corona.

Dilansir Variety, Kamis, Adam meninggal dunia di usia 52 tahun. Dia juga meninggalkan dua orang putri.

Sebelumnya, Adam dilaporkan mengeluh sakit oleh pengacaranya Josh Grier pada Selasa pagi.

Grier mengungkapkan bahwa Adam telah berada di rumah sakit di bagian utara New York selama lebih dari seminggu pada waktu itu.

Baca juga: Kabar terbaru Tom Hanks, tak enak badan tapi baik-baik saja

Baca juga: Gong Yoo hingga Kim Woo-bin sumbang dana untuk cegah virus corona

Adam dikenal sebagai pemain basa dari band Fountains of Wayne yang dia didirikan bersama dengan Chris Collingwood.

Tak hanya itu, Adam juga pernah meraih penghargaan Emmy Awards sebagai penulis lagu untuk serial tv "Crazy Ex-Girlfriend".

Dia juga ikut menulis lagu untuk film Tom Hanks "That Thing You Do" dan menerima nominasi Oscar dan Golden Globe untuk karyanya.


Baca juga: Sony Pictures tunda semua film besarnya hingga 2021

Baca juga: Kemarin, Tom Hanks kembali ke AS hingga karyawan Tesla positif corona

Baca juga: Tom Hanks dan Rita Wilson kembali ke Amerika

Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020