Bangkalan (ANTARA News) - Puluhan Rumah warga di wilayah Kecamatan Blega, Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Senin dini hari tergenang banjir.

Ketinggian genangan air mencapai lutut orang desa atau sekitar 40 cm meter. Banjir akibat luapan sungai Blega ini terjadi setelah Minggu (10/5) wilayah tersebut diguyur hujan deras selama hampir 6 jam.

Selain menggenangi puluhan rumah warga, banjir juga menggenangi jalan raya Blega, seperti Jalan Kramat dan jalan Diponegoro. Akibat kejadian tersebut, arus lalu lintas terganggu.

Sejumlah mobil pengangkut umum (MPU) jurusan Bangkalan-Sampang dan bus jurusan Madura-Surabaya macet akibat genangan banjir.

Sementara warga di sepanjang jalan raya Blega terlihat berjaga-jaga dan sebagian mengamankan barang-barangnya ke tempat yang lebih aman.

Selain menggenangi rumah-rumah penduduk, banjir juga menggenangi SDN Blega I, Kecamatan Blega, Kabupaten Bangkalan. Bahkan ketinggian genangan air di sekolah ini hingga pukul 01.33 WIB, Senin dini hari, mencapai 1 meter.(*)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2009