"Norma Rae" (1979)
Cuplikan film "Norma Rae" (1979). (IMDB)


Disutradarai oleh Martin Ritt, "Norma Rae" mengisahkan Norma Rae, seorang pekerja pabrik dari sebuah kota kecil di North Carolina.

Ia kemudian menjadi terlibat dalam kegiatan serikat di pabrik tekstil tempat dia bekerja setelah dia dan kesehatan rekan kerjanya terganggu karena kondisi kerja yang buruk.

Kisah ini diangkat dari buku karya jurnalis New York Times, Henry P. Leifermann berjudul "Crystal Lee, a Woman of Inherotance" yang terbit pada tahun 1975 dan merupakan kisah nyata.

"Norma Rae" mendapatkan empat nominasi Academy Awards 1980 dan memenangkan piala Oscar untuk Pemeran Utama Wanita Terbaik dan Lagu Original Terbaik.

"12 Years a Slave" (2013)
Cuplikan film "12 Years a Slave" (2013). (IMDB)


"12 Years a Slave" adalah film drama-biografi yang diadaptasi dari memoar "Twelve Years a Slave" (1853) oleh Solomon Northup, seorang pria Afrika-Amerika yang diculik di Washington, DC oleh dua penipu di 1841 dan dijual sebagai budak.

Northup dipekerjakan di perkebunan di negara bagian Louisiana selama 12 tahun sebelum dibebaskan.

Film ini disutradarai oleh Steve McQueen, dan naskahnya ditulis oleh John Ridley. Chiwetel Ejiofor berperan sebagai Solomon Northup. Michael Fassbender, Benedict Cumberbatch, Paul Dano, Paul Giamatti, Lupita Nyong'o, Sarah Paulson, Brad Pitt, dan Alfre Woodard sebagai pemeran pendukung.

Baca juga: Rekomendasi serial dan film yang tayang di bulan Mei

Baca juga: Sutradara "Train to Busan" buat serial horor Netflix "Hellbound"

Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2020