Jakarta (ANTARA) - Berita Metro ANTARA di kanal kriminalitas sepekan dari Minggu (10/5) hingga Sabtu (16/5), menyoroti penangkapan pemerkosa remaja putri NF, yang membunuh anak di bawah umur secara sadis, hingga hamil.

Selain itu, berita dari paranormal muda Roy Kiyoshi soal rehabilitasi dan meminta polisi ungkap peredaran psikotropika daring mendapat perhatian pembaca.

Selengkapnya, dapat Anda simak dari tautan berikut.

Polisi tangkap pelaku pemerkosaan NF

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat AKBP Tahan Marpaung mengatakan telah menangkap pelaku pemerkosaan terhadap NF (14), dua di antaranya merupakan paman dan mantan pacar korban.

Polisi tangkap pria berkebun ganja

Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan menangkap seorang pria berinisial KWP alias AM yang berkebun ganja di sekitar rumahnya di kawasan Kemang.

Roy Kiyoshi jalani rehabilitasi

Terhitung mulai Kamis, paranormal Roy Kurniawan alias Roy Kiyoshi (33) menjalani rehabilitasi di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur, Jakarta Timur sambil menunggu proses hukum terkait dugaan penyalahgunaan psikotropika yang menjeratnya.

Pengacara Roy Kiyoshi minta tindak penjual psikotropika daring

Pengacara Henry Indraguna yang juga kuasa hukum Roy Kiyoshi meminta polisi menindak penjual obat mengandung psikotropika atau obat penenang yang dijual secara daring (online).

Roy Kiyoshi jalani asesmen di Polrestro Jaksel

Paranomal muda Roy Kurniawan alias Roy Kiyoshi (33), Rabu ini menjalani asesmen di Polres Metro Jakarta Selatan karena kondisinya kurang sehat badan.
 

Pewarta: Devi Nindy Sari Ramadhan
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2020