Bandarlampung (ANTARA) - Jumlah penumpang mudik Lebaran 2020 melalui Pelabuhan Bakauheni (Lampung Selatan) menuju Pelabuhan Merak (Banten) hingga Jumat pagi sebanyak 3.169 orang.

Berdasarkan data dari posko angkutan Lebaran 2020 di ASDP Indonesia Ferry Cabang Bakauheni, Jumat, mencatat penumpang di atas kendaraan lebih banyak dibandingkan pejalan kaki.

Rincian data Posko Angkutan Lebaran itu mencatat jumlah penumpang pejalan kaki sebanyak 417 orang dan di atas kendaraan sebanyak 2.752 orang.

Sementara kendaraan yang diangkut sebanyak 1.848 unit dengan rincian sepeda motor 16 unit, kendaraan kecil 649 unit, bus 6 unit, dan truk 1.177 unit.

Kapal yang beroperasi untuk mengangkut kendaraan maupun penumpang sebanyak 17 unit dengan 64 perjalanan.

Baca juga: ASDP: Tidak ada penutupan penyeberangan di Pelabuhan Bakauheni

Sebelumnya, pada Kamis (21/5) jumlah penumpang melalui Pelabuhan Bakauheni Lampung menuju Pelabuhan Merak Banten pada H-4 Idul Fitri 1441 Hijriah mencapai 4.280 orang.

Berdasarkan data Posko Angkutan Lebaran 2020 penumpang melalui Pelabuhan Bakauheni  yakni penumpang pejalan kaki sebanyak 699 orang, di atas kendaraan 3.581 orang, sehingga total jumlah penumpang mencapai 4.280 orang.

Data posko juga mencatat total jumlah kendaraan yang diangkut mencapai 2.183 unit, dengan rincian sepeda motor 9 unit, kendaraan kecil 781 unit, bus 14 unit, dan truk 1.379 unit.

Baca juga: "Travel" gelap patok tarif mudik hingga empat kali lipat


 

Pewarta: Agus Wira Sukarta
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2020