Jakarta (ANTARA) - Film "Peninsula" sekuel dari "Train to Busan", yang tayang di bioskop Korea pada Rabu (15/7) langsung menjadi nomor satu di box office.

Hari ini Dewan Film Korea mengumumkan bahwa "Peninsula" mendapat total 352.930 penonton pada hari pertama peluncurannya dan dengan mudah mengambil tempat pertama di box office.

"Saya dan sutradara Yeon Sang Ho pernah berpikir, bahwa kami merilis film pada waktu yang sulit, jadi ini adalah pencapaian yang berarti. Kami juga mengatakan akan terus mengawasi untuk waktu ke depannya," ujar produser Lee Dong Ha dilansir Soompi, Kamis.

Baca juga: Jelang dibuka, ini daftar film asing yang bisa ditonton di bioskop

Baca juga: "Peninsula" kisahkan penyintas zombie dari film "Train to Busan"


Film yang dibintangi oleh Kang Dong Won dan Lee Jung Hyun ini tercatat sebagai film dengan jumlah penonton di hari pertama tertinggi sejak Korea Selatan menaikkan status peringatan COVID-19 pada Februari yang secara otomatis mematikan industri bioskop selama berbulan-bulan.

Rekor sebelumnya dipegang oleh film zombi lain, yang dibintangi oleh Park Shin Hye dan Yoo Ah In "#ALIVE," menarik hingga 204.071 penonton pada hari pertama pemutarannya di bioskop bulan lalu.

Peninsula" berlangsung di dunia yang sama dengan "Train to Busan", namun mengambil utas cerita baru empat tahun kemudian, di mana Kang Dong-won memerankan mantan tentara yang berhasil melarikan diri dari Korea Selatan yang dipenuhi zombi.

Baca juga: Kang Dong-won dan Lee Jung-hyun dikepung zombie di "Peninsula"

Baca juga: Cuplikan "Peninsula", sekuel kedua film "Train to Busan"

Baca juga: "Peninsula" tayang saat CGV Indonesia kembali dibuka


Penerjemah: Maria Cicilia
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2020