Jakarta (ANTARA) - Willian telah menyepakati kontrak tiga tahun di Arsenal dengan gaji 100.000 pound (Rp1,9 miliar per pekan), kata sumber-sumber kepada ESPN yang menyatakan pemain ini diperkirakan resmi pindah segera bulan ini.

Pemain berusia 31 tahun itu sudah membahas kontrak baru di Chelsea tetapi bakal mengakhiri bakti tujuh tahunnya di klub ini setelah Chelsea tak menawarkan apa yang dia inginkan. 

Pelatih The Blues Frank Lampard sudah menyatakan ingin mempertahankan Willian dan sudah melobi manajemen agar mencari terobosan untuk kontraknya setelah berbulan-bulan menemui jalan buntu.

Baca juga: Willian tolak tawaran perpanjangan kontrak terbaru dari Chelsea

Namun menurut sumber-sumber ESPN, Lampard tak berhasil membujuk manajemen Chelsea demi kontrak baru Willian. Mikel Arteta kemudian maju mengajukan tawaran untuk mendapatkan pemain yang dua kali mengantarkan Chelses juara liga dan sekali juara Liga Europa itu.

Agen Willian, Kia Joorabchian, mengklaim pekan lalu bahwa kliennya diminati lima klub, termasuk dua klub Liga Inggris. Satu klub Inggris lainnya disebut-sebut Everton.

Baca juga: Willian sepakat bertahan di Chelsea hingga akhir musim
Baca juga: Willian isyaratkan akan tinggalkan Chelsea
Baca juga: Loyalitas tinggi, Willian rela bela Chelsea meski kontraknya habis

Pewarta: Jafar M Sidik
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2020