Jakarta (ANTARA) - Bintang Portland Trail Blazers Damian Lillard merilis EP bertajuk "Live From The Bubble" pada Minggu hanya beberapa jam setelah ia dinobatkan sebagai pemain terbaik (MVP) di gelembung NBA serta mengantarkan timnya merebut satu slot terakhir di fase playoff.

Dame D.O.L.L.A, demikian nama panggung yang diusung Lillard, membagikan tiga nomor dalam EP tersebut yakni "I'm Him", "No Punches" serta "They Know" yang menggandeng Jane Handcock di dalamnya.

Baca juga: Damian Lillard dinobatkan MVP di gelembung NBA

"I'm Him" yang membuka EP "Live From The Bubble" seolah menjadi cerminan penampilan Lillard di gelembung NBA di mana ia berkali-kali membuktikan kemampuannya di atas lapangan setelah sesumbar tentang keinginan mengantarkan Blazers menembus fase playoff.

Sedangkan dalam "They Know", Lillard menyisipkan lirik tentang keharusan membela diri yang bisa sangat cocok jika dihubungkan dengan adu mulut yang terjadi antara dia dengan dua pemain Los Angeles Clippers, Paul George dan Pat Beverley, di kolom komentar media sosial Instagram.
Rilisan itu menjadi sebuah capaian tersendiri mengingat Lillard dalam dua pekan terakhir berada di komplek Disney World Orlando mengikuti kelanjutan musim NBA di tengah pandemi COVID-19.

Dalam delapan pertandingan sisa musim reguler Blazers, Lillard menorehkan catatan rata-rata 37,6 poin dan 9,6 assist per gim untuk membawa timnya meraih enam kemenangan serta menduduki peringkat kedelapan klasemen akhir Wilayah Barat.

Penampilan itu membuatnya dinobatkan sebagai MVP gelembung NBA, penghargaan khusus yang dianugerahkan NBA bagi para pemain yang tampil di kelanjutan musim yang terganggu pandemi COVID-19 tersebut.

Baca juga: Blazers singkirkan Grizzlies demi rebut tempat terakhir playoff

Lantas dalam laga play-in, Blazers memang mengalahkan Memphis Grizzlies 126-122 disokong penampilan gemilang CJ McCollum dan Carmelo Anthony di kuarter keempat, tetapi Lillard tetap berkontribusi lewat dwiganda 31 poin dan 10 rebound.

Lillard dan Blazers selanjutnya akan menghadapi unggulan kesatu Los Angeles Lakers di putaran pertama playoff Wilayah Barat dengan gim pertama dimainkan pada Selasa (18/8) waktu setempat (Rabu WIB).

Baca juga: Gagal tembus playoff NBA, Stojakovic mundur dari manajemen Kings

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2020