Jakarta (ANTARA) - Pemandangan unik berlangsung di simpang lalu lintas kawasan Sarinah di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, pada Kamis.

Saat itu Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo membagikan masker bagi para pengendara kendaraan pribadi mulai dari pengendara motor hingga pengendara mobil.

Dalam kesempatan itu, penyanyi Rian D'Masiv mengiringi acara bagi-bagi masker dan hand sanitizer hasil kolaborasi Ditlantas Polda Metro Jaya dengan perusahaan rintisan Urbanasia.

"Hari ini kita kampanyekan penggunaan masker, karena kita tahu angka COVID-19 di Jakarta itu semakin tinggi. Untuk itu kami ingatkan lagi agar tetap menggunakan masker, menjaga jarak dan selalu mencuci tangan," kata Sambodo di dekat jalur pejalan kaki di Sarinah,Thamrin, Jakarta Pusat.

Sambodo mengatakan pihaknya membagikan 1.000 paket kantong kecil yang berisi paket pendukung untuk menjaga Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).

Pembagian seperangkat alat PHBS itu dilakukan pada saat kendaraan berhenti di persimpangan Sarinah.

Tidak hanya orang tua, tapi juga anak-anak ikut menjadi target yang disasar dalam pembagian masker itu.

Baca juga: Kasus baru virus corona di DKI Jakarta 1.406
Baca juga: Pemprov DKI Jakarta rekrut 1.000 tenaga kesehatan
Baca juga: RSUD Pasar Minggu dan Cengkareng fokus tangani pasien COVID-19
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo membagikan masker dan kantong PHBS dalam rangka kampanye penggunaan masker dan protokol kesehatan kepada pengendara di persimpangan Sarinah, Jakarta Pusat, Kamis (3/9/2020). (ANTARA/Livia Kristianti)

Contohnya seperti saat Sambodo berinteraksi dengan seorang anak kecil yang menjadi penumpang ketija orang tuanya berkendara.

"Adiknya jangan lupa pakai masker ya. Itu dipakai terus maskernya kalau lagi di luar. Ini buat ganti-ganti juga ya," kata Sambodo sambil memberikan masker kepada orang tua sekaligus anaknya yang sedang berkendara di dalam mobil di persimpangan Sarinah.

Sambodo mengatakan ini adalah kegiatan yang pertama. "Nanti mungkin kita akan undang artis-artis lain (mengkampanyekan pentingnya menjaga PHBS selama COVID-19 di Ibu Kota). Kita cari tempat-tempat lain untuk melakukan hal yang serupa," katanya.

Rian D'Masiv yang membawakan lagu "Esok Kan Bahagia" mengatakan dirinya pun melakukan ini tidak hanya untuk mengkampanyekan penggunaan masker tapi juga membantu kampanye penggalangan dana bagi para kru yang bekerja di bidang musik.

"Kami juga membawa misi mulia, pandemi COVID-19 ini banyak sekali yang terdampak. Termasuk para kru musisi jadi ini salah satu kampanye kami dapat bermanfaat dan dapat membantu kru musisi," ujar Rian.

Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2020