London (ANTARA News) - Gadis-gadis Ceko yang tergabung dalam Yayasan Kintari dengan luwes menarikan berbagai tarian Indonesia di hadapan ratusan pengunjung dalam acara "Malam Indonesia", bertempat di Teater Solnice, Ceske Budejovice, Praha.

Promosi Indonesia di Ceko tidak saja dilakukan warga Indonesia, namun juga gadis Ceko, ujar Counselor Pensosbudpar KBRI Praha Azis Nurwahyudi, yang membuka acara tersebut kepada koresponden ANTARA News London, Selasa.

Dikatakannya, penampilan gadis gadis dari Ceko tersebut, merupakan salah satu kegiatan promosi Indonesia yang diselenggarakan bersama antara KBRI Praha dan Yayasan Kintari.

Pada kesempatan tersebut, masyarakat yang hadir diundang untuk berkunjung ke Indonesia, ujarnya.

Ajakan berkunjung ke Indonesia tersebut, dilengkapi dengan presentasi keindahan alam dan budaya Indonesia oleh Direktur Yayasan Kintari yang merupakan alumni penerima Beasiswa Darmasiswa, Jana Vozabova.

Ia menuturkan, gadis-gadis Ceko juga dengan luwes menari Tari Merak, Yapong dan Bajidor Kahot.

Sedangkan penari dari Sanggar Tari Sekar Melati binaan KBRI Praha menari Tari Kayau dan Rantak. Secara khusus juga ditampilkan I Gusti Agung Ayu Oka Partini, dosen ISI Denpasar, yang malam itu menampilkan tari Condong dan Wiranata.

Untuk melengkapi ajakan masyarakat Ceko berkunjung ke Indonesia, juga diputar film "Laskar Pelangi" yang mendapat sambutan hangat dari penonton.

Pemutaran film edukasi ini berkaitan dengan kegiatan Yayasan Kintari yang terus aktif membantu pendidikan anak-anak kurang mampu di Lombok, NTB.

Pada acara malam itu, KBRI Praha juga menggandeng Aqua Travel yang siap menjual aneka paket wisatanya ke Indonesia.

Sementara, Yayasan Kintari menjual aneka pernak-pernik khas Indonesia yang hasilnya untuk menambah bantuan renovasi SD Ngolang Lombok, demikian Azis Nurwahyudi. (H-ZG/A038)

Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2010