Kami berharap, original series ‘Twisted’ ini bukan cuma dapat menghibur, tapi juga menghadirkan ketegangan, tawa dan kedekatan...
Jakarta (ANTARA) - Pamela Bowie, Dion Wiyoko, Verdi Solaiman, Ge Pamungkas, Mo Sidik, Ananta Rispo, Yudha Keling, Kristo Immanuel hingga Dennis Adhiswara membintangi serial horor "Twisted" yang tayang perdana pada 30 Oktober 2020 di layanan aplikasi Over The Top (OTT) Vision+.

Co-Programming & Content Acquisitions Director Vision+, Clarissa Tanoesoedibjo, dalam siaran pers pada Rabu mengatakan serial asli perdana Vision+ tersebut diharapkan bisa merebut hati penonton.

Selain dibintangi aktor dan aktris serta komika, "Twisted" juga melibatkan youtuber Cameo Project dalam penggarapannya.

"Untuk dapat memberikan chemistry yang pas untuk konten yang kita tawarkan untuk pengguna Vision+ yang didominasi oleh anak muda, kami pun mengajak Cameo Project yang merupakan salah satu pioneer grup Youtuber di Indonesia untuk membantu menggarap ‘Twisted',” kata Clarissa.

Baca juga: Serial religi pertama GoPlay "Jadi Ngaji" tayang 2 Oktober

Terbagi menjadi delapan episode dengan judul dan ide cerita yang berbeda, masing-masing episode "Twisted" menceritakan tentang film horor komedi Indonesia berdurasi pendek.

Delapan episode tersebut adalah "Sudah Pulang". "Jangan Teriak", "Paranormal", "Sendirian", "Pamali", "Staycation", "Pandemi", dan "Scripted".

Clarissa mengatakan pihaknya membuka kemungkinan akan mengembangkan konten original genre lainnya seperti drama, crime, atau thriller.

"Masih banyak lagi karya anak bangsa berbakat yang berhasil mencetak karya yang menarik dan berkualitas sehingga dapat bersaing dengan penyedia konten dari luar negeri," kata dia.

Serial tersebut disutradarai oleh CEO Cameo Project Martin Anugrah beserta Adink Liwutang yang dikenal dengan karya-karyanya seperti film "Cek Toko Sebelah", "Susah Sinyal", dan "Ngenest".

"Kami berharap, original series ‘Twisted’ ini bukan cuma dapat menghibur, tapi juga menghadirkan ketegangan, tawa dan kedekatan rasa lewat cerita yang cukup relevan dengan kehidupan sehari hari," kata Martin Anugrah.

Baca juga: Channing Tatum akan jadi Elon Musk di serial "SpaceX"

Baca juga: Hillary Clinton buat serial drama "The Woman's Hour"

Baca juga: Dalami peran, Shandy William senang kembali belajar Alquran

Pewarta: Ida Nurcahyani
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2020