Pasangan Greysia Polii/Febby Valencia Dwijayanti Gani unggul atas Kelly Larisa/Savira Nurul Husnia di babak penyisihan grup I ganda putri turnamen internal PBSI dengan skor 21-10, 21-9 yang berlangsung di Jakarta, Rabu (15/7/2020). ANTARA/HO-PP PBSI/am.
Turnamen internal

Selama masa isolasi, PBSI memberlakukan aturan-aturan yang ketat. Masing-masing atlet menempati satu kamar. Makanan dan kebutuhan lainnya pun diantarkan langsung ke kamar oleh petugas, sehingga para atlet sama sekali tidak meninggalkan ruangan.

Setelah 14 hari, mereka diminta untuk melakukan rapid test bersama dengan atlet lainnya dan diketahui semua hasilnya negatif. Dengan begitu, mereka tidak perlu lagi dipisah sendiri-sendiri, namun tetap harus memakai masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak aman atau social distancing.

Melihat hasil tes negatif para atlet, PBSI tidak menyia-nyiakan kesempatan tersebut. Walau di tengah pandemi, atlet diimbau untuk selalu menjaga daya tahan dan kebugaran tubuhnya masing-masing dengan melakukan latihan ringan secara rutin setiap hari, sehingga otot tidak kaku dan gerakan tetap luwes.

Baca juga: PBSI sementara fokuskan program latihan atlet untuk kebugaran

Tak disangka, atlet-atlet itu rupanya sangat antusias menjalani setiap sesi latihan. Terlebih ada rasa bosan yang mereka rasakan karena tidak ada turnamen dan tidak banyak pula kegiatan yang bisa dilakukan selama pandemi.

Menanggapi rasa bosan tersebut, PBSI mencoba membuat inovasi dengan menggelar turnamen internal bertajuk PBSIHome Tournament. Turnamen internal itu digelar selama lima minggu berturut-turut mulai 24 Juni hingga 24 Juli 2020 di Pelatnas Cipayung.

Masing-masing sektor dipertandingkan setiap minggu selama tiga hari, yaitu Rabu, Kamis dan Jumat. Turnamen dibuka dengan pertandingan sektor ganda putra, kemudian disusul ganda campuran, tunggal putra, ganda putri dan ditutup dengan laga tunggal putri.

PBSI Home Tournament diselenggarakan layaknya turnamen resmi, lengkap dengan referee, wasit, hakim servis, hakim garis serta team match control. Namun, turnamen itu dilangsungkan tanpa penonton dan dengan tetap menerapkan protokol pencegahan COVID-19.

Baca juga: Turnamen Internal PBSI diharapkan jadi wadah kompetisi bagi atlet

“Melihat banyaknya turnamen yang dibatalkan akibat pandemi virus corona serta atlet-atlet Pelatnas yang nampaknya sudah mulai jenuh, maka kami mengadakan turnamen internal. Mereka membutuhkan wadah kompetisi agar semangat dan motivasi mereka untuk menjadi juara tetap ada, jangan sampai hilang,” kata Sekretaris Jenderal PBSI AchmadBudiharto.

Selain itu, dia menambahkan, ajang tersebut juga bisa dimanfaatkan sebagai persiapan atlet jelang turnamen resmi, baik atlet senior maupun junior. Sehingga mereka sudah siap dan tidak kaget jika sewaktu-waktu diminta untuk ambil bagian dalam suatu turnamen.

Dalam turnamen internal itu, ganda putra Fajar Alfian/Yeremia Erich Yoche Rambitan keluar sebagai juara. Sementara Praveen/Melati masih merajai sektor ganda campuran.

Baca juga: Fajar/Yeremia juarai ganda putra dengan kalahkan Kevin/Reza
Baca juga: Praveen/Melati juara turnamen internal PBSI


Selanjutnya, tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting tampil cemerlang di seluruh pertandingan dan sukses menyabet gelar juara.

Kemudian pasangan Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto unggul di sektor ganda putri. Sedangkan Gregoria Mariska Tunjung membuktikan masih menjadi pemain tunggal putri yang terhebat.

Baca juga: Tekuk Apriyani/Mychelle, Ribka/Fadia juara turnamen internal PBSI
Baca juga: Gregoria juarai tunggal putri turnamen internal PBSI


Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali sempat menyaksikan secara langsung laga final tunggal putra antara Anthony Sinisuka Ginting melawan Shesar Hiren Rhustavito dan mengapresiasi penyelenggaraan turnamen internal PBSI.

“Home Tournament ini merupakan bentuk kreativitas PBSI. Semoga bisa dicontoh oleh cabang-cabang olahraga lainnya. Kepada atlet-atlet di Cipayung, latihan terus, jangan ada perasaan jenuh. Kita tidak tahu sampai kapan pandemi ini melanda, jadi jaga betul stamina serta semangat kalian dan tetap ikuti protokol kesehatan,” ujar Zainudin.

Selanjutnya simulasi ...

Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2020