Jakarta (ANTARA) - Sejumlah berita bidang humaniora dari berbagai daerah menjadi perhatian banyak pengunjung antaranews.com kemarin mulai dari gempa di Turki yang menyebabkan tsunami tetapi tidak berdampak ke Indonesia hingga seruan Majelis Ulama Indonesia (MUI) untuk memboikot produk-produk dari Prancis menyusul pelecehan Nabi Muhammad SAW di negara tersebut.

1. Infografis - Penyediaan vaksin COVID-19 utamakan aspek keamanan

Pemerintah mengutamakan aspek keamanan dan efektivitas dalam penyediaan vaksin COVID-19 melalui perencanaan yang terukur. Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) dapat mengeluarkan otorisasi penggunaan darurat (EUA) bagi vaksin pada masa darurat melalui syarat yang ketat.

2. Gempa Turki sebabkan tsunami tidak berdampak ke Indonesia

Gempa tektonik dengan magnitudo 7,1 mengguncang Turki, Yunani dan Bulgaria pada Jumat (30/10) pukul 18.51.26 WIB menyebabkan tsunami tetapi tidak berdampak ke wilayah Indonesia.

"Masyarakat diimbau tetap tenang karena tsunami tidak berdampak ke wilayah Indonesia," kata Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Rahmat Triyono di Jakarta, Jumat (30/10).

3. Video - VDNI bangun kampus politeknik di kawasan industri nikel

Virtue Dragon Nickel Industry (VDNI) menyiapkan anggaran sebesar Rp 50 miliar, untuk membangun kampus politeknik di kawasan industri nikel, di Morosi, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara.

Perguruan tinggi tersebut diharapkan mampu mencetak sumber daya manusia yang memiliki keterampilan, dan kemampuan andal, guna membantu pemenuhan kebutuhan tenaga kerja terampil di bidangnya. Secara khusus, perguruan tinggi ini nantinya dapat menghasilkan tenaga yang siap kerja di pabrik dalam kawasan industri VDNI, OSS, dan sekitarnya

4. Foto - Wisatawan padati kawasan Malioboro

Sejumlah wisatawan berkunjung ke kawasan Malioboro di Yogyakarta, Jumat (30/10/2020).

Pada libur nasional dan cuti bersama pekan ini, wisatawan dari berbagai daerah mulai memadati kawasan Malioboro sejak Kamis (29/10).

5. MUI ajak boikot produk Prancis karena pelecehan Nabi Muhammad

Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengajak pemboikotan terhadap produk Prancis seiring Presiden Emmanuel Macron yang masih bersikeras tidak meminta maaf kepada umat Islam atas pelecehannya terhadap Nabi Muhammad shalallahu alaihi wassalam (SAW).

"Memboikot semua produk yang berasal dari negara Perancis serta mendesak kepada Pemerintah Republik Indonesia untuk melakukan tekanan dan peringatan keras kepada Pemerintah Prancis," kata Wakil Ketua Umum MUI KH Muhyiddin Junaidi kepada wartawan di Jakarta, Jumat (30/10). 

Pewarta: Dewanto Samodro
Editor: Andi Jauhary
Copyright © ANTARA 2020