Kendari (ANTARA) - Gubernur Sulawesi Tenggara, Ali Mazi, mengapresiasi peran aktif dan responsif satuan Brigade Mobil Polda Sulawesi Tenggara dalam menangani konflik sosial maupun bencana alam.

Hal itu dia katakan pada momentum peringatan ke-75 HUT ke-75 Brimob di Markas Polda Sulawesi Tenggara, Sabtu. Ia mengharapkan jajaran Korps Brimob Kepolisian Indonesia semakin kuat, tangguh, dan profesional dalam mewujudkan situasi keamanan dalam negeri yang kondusif, khususnya di Sulawesi Tenggara.

“Saya juga berharap Brimob, khususnya di lingkup Polda Sultra dapat terus eksis menjadi mitra strategis bagi pemerintah daerah dan institusi lainnya dalam melindungi dan memberikan rasa aman kepada seluruh warga di seluruh pelosok daerah di Sultra, sebagai bagian yang integral dari NKRI,” kata dia.

Melalui sinergitasnya dengan TNI dan pihak terkait lainnya dan dengan dukungan masyarakat, Brigade Mobil dinilai sukses dalam melaksanakan kebijakan dan program di bidang keamanan dan ketertiban masyarakat.

Menurut dia, Brimob Polda Sulawesi Tenggara juga mampu memposisikan diri sebagai salah satu unit kerja di lingkup Polda Sulawesi Tenggara yang mengambil peran-peran sosial secara aktif dan responsif, utamanya dalam penanganan korban bencana alam dan non-alam, serta terlibat langsung dalam penanganan konflik sosial di wilayah Sulawesi Tenggara.

“Pada kesempatan yang baik ini, selaku pimpinan pemerintah daerah Provinsi Sulawesi Tenggara, saya mengucapkan selamat dan sukses, seraya menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya, atas terlaksananya tugas dan fungsi Brimob Polri secara baik,” katanya.
 
Gubernur Sulawesi Tenggara, Ali Mazi (dua kiri), memberikan tali asih kepada personel Korps Brigade Mobil Polda Sulawesi Tenggara, di kendari, Sulawesi Tenggara, Sabtu. ANTARA/Kominfo Sulawesi Tenggara-Frans Pantadungan


Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara berkomitmen selalu mendukung berbagai langkah jajaran Brimob Polda Sultra dalam rangka meningkatkan kualitas kinerjanya, demi memaksimalkan pelaksanaan berbagai peran strategis di daerah ini.

Pihaknya berkeyakinan bahwa peningkatan peran dan fungsi Brimob Polda Sultra dapat selalu memberi energi dan kontribusi positif dalam mendorong percepatan pembangunan daerah, demi terwujudnya Sulawesi Tenggara yang aman, maju, sejahtera, dan bermartabat.

“Berkenaan dengan peringatan Hari Ulang Tahun ke-75 Korps Brimob Polri, secara khusus saya mengajak kepada jajaran Brimob Polda Sultra, mari jadikan momentum peringatan hari ulang tahun ini sebagai inspirasi penguatan semangat dan komitmen untuk meningkatkan kinerja, Dirgahayu ke-75 Korps Brimob Polri,” ujar Mazi.

Pewarta: Sarjono
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2020