Painan (ANTARA) - Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pesisir Selatan, Sumatera Barat, Rusma Yul Anwar (RA) dan Rudi Hariansyah unggul sementara berdasarkan rekapitulasi KPU setempat terhadap 508 dari 1.100 tempat pemungutan suara (TPS).

Rusma Yul Anwar dan Rudi Hariansyah meraih 58.947 suara atau 58.9 persen, sementara pasangan nomor urut satu Hendrajoni dan Hamdanus memperoleh 34.436 suara atau 34,4 persen.

Dan selanjutnya pasangan nomor urut tiga Dedi Rahmanto Putra-Arfianof Rajab meraih 6.637 suara atau 6,6 persen.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pesisir Selatan, Epaldi Bahar mengimbau agar pasangan calon, massa pendukung dan masyarakat umum supaya tetap bersama-sama menciptakan situasi yang tenang dan menghormati seluruh proses yang berjalan.

Baca juga: Aria-Erlina unggul sementara di Pilkada Pesisir Barat
Baca juga: Bobby-Aulia unggul sementara di Pilkada Medan
Baca juga: "SanDi" unggul 45,2 persen pada penghitungan sementara KPU


Ia juga berharap jika terdapat hal-hal yang memerlukan klarifikasi, maka dikonfirmasi kepada pihak terkait serta tidak mudah percaya dengan isu yang berkembang.

Saat ini, lanjutnya proses rekapitulasi suara Pilkada 2020 masih dilakukan pada tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di 15 kecamatan.

"Rekapitulasi suara di tingkat PPK tersebut berlangsung hingga 14 Desember 2020," ungkapnya.

Pilkada Pesisir Selatan 2020 diikuti oleh tiga pasangan calon yakni Hendrajoni-Hamdanus dengan nomor urut satu, Rusma Yul Anwar-Rudi Hariyansyah nomor urut dua, dan pasangan Dedi Rahmanto Putra-Arfianof Rajab nomor urut tiga.

Hendrajoni-Hamdanus didukung oleh tiga partai yakni NasDem, PKS, dan Demokrat, Rusma Yul Anwar-Rudi Hariyansyah oleh lima partai yakni Gerindra, PAN, PBB, Perindo dan Berkarya, sedangkan Dedi Rahmanto Putra-Arfianof Rajab didukung Golkar, PDI-P, PPP, PKB dan Hanura.

Pewarta: Miko Elfisha
Editor: M Arief Iskandar
Copyright © ANTARA 2020