Jakarta (ANTARA) - Real Sociedad merupakan pemilik puncak klasemen terlama di Liga Spanyol musim ini, tetapi dua putaran pertandingan terakhir Atletico Madrid sukses mendongkel Txuri-urdinak dari posisi tersebut.

Atletico berpeluang untuk menegaskan jarak keunggulan tiga poin yang mereka miliki saat ini atas Sociedad, saat kedua tim bertemu dalam rangkaian jadwal laga pekan ke-15 Liga Spanyol di Reale Arena, San Sebastian, pada Selasa waktu setempat (Rabu dini hari WIB).

Los Rojiblancos punya modal positif setelah mereka menang meyakinkan 3-1 atas Elche akhir pekan kemarin, beranjak dari kekecewaan Derbi Madrid sepekan sebelumnya.

Satu hal yang harus diwaspadai tim besutan Diego Simeone adalah Sociedad saat ini tengah berambisi untuk keluar dari tren buruk dua kekalahan beruntun sekaligus nirmenang di lima laga terakhir.

Baca juga: Klasemen Liga Spanyol: Real Madrid tempel ketat Atletico di puncak
Baca juga: Messi samai rekor Pele ketika Barcelona ditahan seri Valencia


Dalam pertandingan lain dini hari nanti, Barcelona akan bertandang ke markas Valladolid dan Lionel Messi berkesempatan menjadi pemilik tunggal rekor gol terbanyak seorang pemain untuk satu klub setelah akhir pekan lalu menyamai torehan 643 gol Pele bersama Santos.

Tim besutan Ronald Koeman juga jelas butuh kemenangan agar bisa terus mendekati empat besar klasemen, mengingat mereka saat ini masih terpaut empat poin dari area tersebut.

Dalam pertandingan lebih awal, dua tim Elche dan Osasuna yang akan di Stadion Martinez Valero sama-sama tengah berusaha keluar dari kubangan tren nirmenang. Elche sudah merasakannya selama enam pertandingan dan Osasuna satu laga lebih banyak.

Baca juga: Sevilla ditahan seri 1-1 oleh Valladolid
Baca juga: Sociedad tersungkur di Levante, Villarreal bekuk Osasuna


Upaya kembali ke jalur kemenangan juga tentu dirasakan saat Valencia dan Sevilla berhadapan di Mestalla. Tuan rumah sudah lima pertandingan terakhir tak merasakan kemenangan, sedangkan Sevilla pekan lalu diimbangi tim zona degradasi Valladolid.

Levante yang bertandang ke markas Huesca punya modal positif berupa keberhasilan menjungkalkan Sociedad akhir pekan lalu dalam upaya untuk terus menjauh dari zona degradasi.

Villarreal punya misi berbeda saat menjamu Athletic Bilbao di Estadio La Ceramica, yakni memperpanjang tren nirkalah yang sudah berlangsung 11 pertandingan lamanya.

Baca juga: Lionel Messi buka suara tentang situasinya di Barcelona
Baca juga: Zidane: Karim Benzema berada di level yang berbeda


Berikut jadwal Liga Spanyol pekan ke-15 (dalam WIB, tuan rumah disebut pertama):

Selasa (22/12) malam s.d. Rabu (23/12) dini hari
23.30 Valencia vs Sevilla
23.30 Elche vs Osasuna
01.45 Real Sociedad vs Atletico Madrid
01.45 Huesca vs Levante
04.00 Villarreal vs Athletic Bilbao
04.00 Valladolid vs Barcelona

Rabu (23/12) malam s.d. Kamis (24/12) dini hari
23.30 Getafe vs Celta Vigo
01.45 Real Madrid vs Granada
04.00 Real Betis vs Cadiz
04.00 Alaves vs Eibar

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2020