Jakarta (ANTARA) - Ragam peristiwa terjadi pada Rabu (13/1) di Ibu Kota Jakarta, mulai dari dilanjutkannya pencarian Sriwijaya Air SJ 182 hingga penyebaran bantuan sosial tunai (BST) pertama di DKI Jakarta dimulai di Jakarta Timur.

Berikut Redaksi Metropolitan LKBN ANTARA merangkumkan berita kemarin yang masih relevan untuk Anda baca pagi ini, klik judul untuk membaca lebih lanjut:

1.Pasukan elit lanjutkan pencarian CVR Sriwijaya Air

Tim penyelam dari pasukan elit TNI Angkatan Laut kembali melanjutkan pencarian perekam pembicaraan pilot (Cockpit Voice Recorder/CVR)  Sriwijaya Air SJ 182 di perairan Kepulauan Seribu.

2.Tim SAR Polri kembali temukan properti korban Sriwijaya Air

Tim SAR gabungan Polri kembali menemukan beberapa serpihan pesawat Sriwijaya Air SJ 182 serta beberapa barang yang diduga milik korban pesawat tersebut, Rabu.

3.Anies-Riza belum akan divaksin COVID-19

Gubernur Anies Baswedan dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria belum akan divaksin COVID-19.

Mereka belum akan divaksin karena riwayat kesehatan yang pernah terpapar virus menular tersebut. ​​Sedangkan pemberian vaksin di Jakarta mulai dilakukan tahap pertama di Ibu Kota pada Jumat (15/1).

4.Jakarta Timur mendapat distribusi pertama BST di DKI

Warga di Kota Jakarta Timur mendapatkan distribusi pertama bantuan sosial tunai (BST) yang disalurkan melalui Dinas Sosial Pemprov DKI Jakarta.

5.Anies ingatkan warga agar bijak gunakan BST

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengingatkan warga penerima bantuan sosial tunai (BST) agar bijak dalam menggunakan dana bantuan untuk pemulihan ekonomi dampak pandemi COVID-19 itu.

Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2021