5. Mizu x Khong Guan
Mizu menjadi salah satu merek lokal yang juga pernah berkolaborasi khusus dengan merek lokal lain. Mizu berkolaborasi dengan Biskuit Khong Guan dengan merilis Khong Guan Face Pallete terdiri dari tiga warna universal.

Pilihan warna tersebut dapat digunakan diseluruh wajah (dapat berfungsi sebagai blush on, highlighter dan eyeshadow).

Inovasi adalah kunci
Kementerian Perindustrian berupaya mendongkrak kinerja industri kosmetik dengan mendorong pelaku industri kecantikan untuk memanfaatkan sumber daya alam lokal sebagai bahan baku, mengingat Indonesia kaya dengan keanekaragaman hayati.

Langkah itu juga memacu substitusi impor dan mewujudkan kemandirian nasional.

Hal ini sesuai dengan arah peta jalan Making Indonesia 4.0 sebagai kesiapan kita memasuki era industri 4.0, di mana pemanfaatan teknologi untuk menciptakan inovasi.

Indonesia sebetulnya memiliki keunggulan dibandingkan dengan negara-negara penghasil produk jamu dan kosmetik berbahan alami lain, demikian Doddy Rahadi yang saat itu menjabat sebagai Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Industri (BPPI) Kemenperin.

“Indonesia memiliki potensi tanaman obat yang banyak tumbuh di berbagai wilayah dengan jumlah sekitar 30.000 spesies dari 40.000 spesies tanaman obat di dunia dan juga sangat prospektif untuk dikembangkan karena kebutuhan yang cukup potensial di pasar lokal maupun global,” kata pria yang kini menjadi kepala Badan Standardisasi dan Kebijakan Jasa Industri itu.

Merujuk data BPS, pada triwulan I tahun 2020, kinerja industri kimia, farmasi dan obat tradisional (termasuk sektor kosmetik) mengalami pertumbuhan yang gemilang sebesar 5,59 persen.

Bahkan, di tengah tekanan dampak pandemi COVID-19, kelompok manufaktur ini mampu memberikan kontribusi signfikan terhadap devisa melalui capaian nilai ekspornya yang menembus 317 juta dolar AS pada semester I-2020 atau naik 15,2 persen dibanding periode yang sama tahun sebelumnya.

“Indikator tersebut menunjukkan bahwa industri farmasi Indonesia tumbuh dengan pesat dan mampu menyediakan sekitar 70 persen dari kebutuhan obat dalam negeri,” ujar Doddy.

Baca juga: Tren dekorasi hingga "makeup" pernikahan di 2021

Baca juga: Ragam keunikan dan tren riasan era 2010-an hingga 2020

Baca juga: Produk kosmetik mata lebih diminati saat adaptasi kebiasaan baru