Makassar (ANTARA) - SD Islam Athirah II Makassar menggelar peringatan Isra’ dan Mikraj Nabi Muhammad SAW bersama Ustadz kondang Abdul Somad dengan mengusung tema “Pendidikan Akhlak Zaman Now”.

Digelar secara virtual, kegiatan ini diikuti 439 peserta didik dari rumah didampingi orangtua masing-masing dan juga ditayangkan melalui channel youtube Athirah TV, Selasa.

Baca juga: Santri TK Makassar Pawai Peringati Isra Mikraj

Kegiatan ini bertujuan untuk memperingati peristiwa Isra' dan Mikraj Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram di Mekkah ke Masjidil Aqsa di Palestina lalu ke Sidrathul Munthaha.

Menurut dia ada tujuh hikmah pendidikan akhlak "zaman now" melalui moment Isra’ dan Mikraj, di antaranya pendidikan kekuatan mental anak untuk tidak bergantung kepada apapun dan siapapun selain Allah.

Selain itu pendidikan menjadi imam dan siap jadi pemimpin, anak yang hatinya tergantung di masjid, jangan saling mengejek, rajin bersedekah, mendirikan sholat, dan bermasyarakat.

“Kita ajar anak-anak kita, dia akan mengajarkan anaknya, istrinya, dia akan mengajarkan cucunya, mengalirlah pahala bagi kita semua, generasi yang sholat," ungkap alumni Al Azhar Kairo tersebut.

Baca juga: Isra Mikraj Hanya Dimaknai Sebagai Momen Berlibur

UAS menyampaikan bahwa Rasulullah sebelum meninggal berpesan untuk melaksanakan sholat, sholat, sholat. Begitu pula sahabat Rasulullah, Sayyidina Abu Bakar, ketika diangkat menjadi khalifah pesannya adalah sholat.

"Maka sangat penting untuk kita juga berpesan ke anak-anak kita untuk sholat,” katanya menegaskan.

Baca juga: Peringatan Isra Mikraj perlihatkan kebesaran Allah SWT

Peringatan Isra’ dan Mikraj ini juga disaksikan oleh jamaah melalui siaran Athirah TV dan channel youtube OPDIS & MPK SD Islam Athirah II Makassar.

Direktur Sekolah Islam Athirah, Syamril, S.T., M.Pd. mengapresiasi terselenggaranya peringatan Isra Mikraj dan berharap mengambil manfaat melalui tausyah dari UAS.

“Terima kasih Ustad Abdul Somad, semoga apa yang kita kaji bersama hari ini bisa bermanfaat. Terima kasih juga bukunya sudah diterima, ini buku dari beliau semoga berkah,” katanya melalui sambungan virtual.

Baca juga: Kelurahan "Serambi Mekkah" Pangkalpinang gelar tradisi "nganggung"

Sementara itu, Ketua Organisasi Peserta Didik Intra Sekolah (OPDIS), Achmad Ghifari Ahsan mengemukakan rasa syukurnya karena peringatan Isra’ dan Mikraj tahun ini dilaksanakan bersama Ustad Abdul Somad (UAS).

“Alhamdulillah peringatan Isra’ dan Mikraj tahun ini dengan penceramah yang luar biasa sekali yaitu, guru kami syekh Abdul Somad. Semoga guru kami Syekh Abdul Somad sehat selalu, aamiin," katanya.

Lebih dari itu, diharapkan tausyah yang disampaikan UAS membawa keberkahan buat seluruh perangkat sekolah Islam Athirah, khususnya SD Islam Athirah 2 Makassar.

Selanjutnya, Ketua Badan Musyawarah Jamiah (BMJ), Chitra Artha Sugita, menyampaikan apreasiasi kepada pihak sekolah karena telah membentuk OPDIS yang mampu meningkatkan kompetensi peserta didik. Ia juga berharap agar situasi kembali normal sehingga anak-anak dapat kembali berkumpul di lingkungan sekolah.

Pewarta: Nur Suhra Wardyah
Editor: Tunggul Susilo
Copyright © ANTARA 2021