Hari ini penguatan masih ada beberapa sentimen, seperti sektor farmasi terkait persetujuan BPOM mengenai vaksin COVID-19, mining dengan penguatan harga komoditas dan infrastruktur dengan sentimen SWF-nya
Jakarta (ANTARA) - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa sore, ditutup menguat seiring kenaikan bursa saham kawasan Asia.

IHSG ditutup menguat 22,07 poin atau 0,35 persen ke posisi 6.292,4. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 naik 0,57 poin atau 0,06 persen ke posisi 959,89.

"IHSG masih menguat, namun memang kenaikannya relatif tidak besar, mengingat ada net sell asing sebesar Rp378,65 miliar hari ini. Hari ini penguatan masih ada beberapa sentimen, seperti sektor farmasi terkait persetujuan BPOM mengenai vaksin COVID-19, mining dengan penguatan harga komoditas dan infrastruktur dengan sentimen SWF-nya," kata analis Foster Asset Management Hans Mulyadi Irawan di Jakarta, Selasa.

Hans memprediksi sepekan ini, IHSG masih akan bergerak variatif dengan kecenderungan melemah.

Dibuka menguat, IHSG relatif nyaman berada di zona hijau sepanjang perdagangan hingga penutupan bursa saham.

Berdasarkan Indeks Sektoral IDX-IC, enam sektor meningkat dimana sektor teknologi paling tinggi yaitu 3,19 persen, diikuti sektor kesehatan dan sektor keuangan masing-masing 0,97 persen dan 0,83 persen.

Sedangkan empat sektor terkoreksi dimana sektor properti paling dalam yaitu minus 0,97 persen, diikuti sektor perindustrian dan sektor barang baku masing-masing minus p,21 persen dan minus 0,16 persen.

Penutupan IHSG diiringi aksi jual saham oleh investor asing yang ditunjukkan dengan jumlah jual bersih asing sebesar Rp378,97 miliar.

Frekuensi perdagangan saham tercatat sebanyak 1.351.468 kali transaksi dengan jumlah saham yang diperdagangkan sebanyak 16,14 miliar lembar saham senilai Rp13,34 triliun. Sebanyak 236 saham naik, 247 saham menurun, dan 155 saham tidak bergerak nilainya.

Sementara itu, bursa saham regional Asia sore ini antara lain indeks Nikkei menguat 383,6 poin atau 1,28 persen ke 30.467,75, indeks Hang Seng naik 573,09 poin atau 1,9 persen ke 30.746,66, dan indeks Straits Times meningkat 3,43 poin atau 0,12 persen ke 2.934,95.

Baca juga: IHSG rentan aksi ambil untung
Baca juga: Dana kelolaan reksa dana turun Rp2,34 triliun pada awal tahun ini
Baca juga: Neraca perdagangan Januari surplus, IHSG ditutup menguat

 

Pewarta: Citro Atmoko
Editor: Faisal Yunianto
Copyright © ANTARA 2021