Jakarta (ANTARA) - Kyle Kuzma mendorong tuan rumah Los Angeles Lakers meraih kemenangan 105-100 atas Indiana Pacers, Jumat malam waktu setempat (Sabtu pagi WIB), pada pertandingan pertama bagi masing-masing tim setelah jeda All-Star.

Steal dari Kentavious Caldwell-Pope pada sisa waktu 8,5 detik dan sepasang lemparan bebas berikutnya turut memastikan kemenangan Lakers.

Caldwell-Pope mengaku merasa "luar biasa" setelah sempat beristirahat selama jeda tersebut.

Baca juga: LeBron James, Lakers, paling populer di antara merchandise NBA

“Selama jeda itu, saya beristirahat dan memulihkan diri. Saya banyak istirahat sehingga mental saya betul-betul siap. Istirahat itulah yang saya butuhkan, dan sekarang saya sudah siap untuk bertanding kembali,” kata Caldwell-Pope dikutip dari Reuters, Sabtu.

Lakers mengekor dengan jarak 12 poin di awal kuarter keempat, tetapi Kuzma memimpin comeback dengan mencetak 15 poin di periode terakhir. Dia memasukkan lemparan tiga angka secara beruntun dan membawa Lakers memimpin 94-90 dengan sisa waktu 5,58 menit.

Kuzma menyelesaikan pertandingan tersebut dengan poin tertinggi di tim, yakni 24 poin dan 13 rebound. Sedangkan LeBron James menambah 18 poin dan 10 assist.

Lakers bermain dengan tempo cepat.

Baca juga: Miami Heat memanas, tekuk Chicago Bulls 101-90

Tepat sebelum tipoff, Lakers mengumumkan Anthony Davis telah memeriksakan kondisi betis kanannya dan tim dokter mengatakan dia akan memasuki fase pemulihan berikutnya.

Kemudian dia akan dievaluasi kembali dalam dua minggu ke depan. Davis sudah melewatkan sepuluh pertandingan Lakers secara berturut-turut.

Sementara itu, point guard cadangan Alex Caruso membenturkan kepalanya ke lantai saat mengejar bola bebas di kuarter kedua dan terpaksa diangkut ke ruang ganti. Namun, dia tidak kembali. Lakers mengumumkan Caruso mengalami memar di kepala dan sedang dievaluasi kalau-kalau terjadi gegar otak.

Lakers juga bermain tanpa Marc Gasol dan Kostas Antetokounmpo karena protokol kesehatan dan keselamatan NBA terkait COVID-19.

Baca juga: Meski cedera, Joel Embiid mampu bawa Sixers tundukkan Wizards

Di sisi lain, Malcolm Brogdon memimpin Pacers dengan mencetak 18 dari 29 poin tertingginya dalam pertandingan tersebut pada kuarter pembuka. Pacers melaju dan memimpin delapan poin pada babak pertama.

Kemudian, Domantas Sabonis finis dengan perolehan 20 poin, 14 rebound dan delapan assist.

Pacers tercatat sudah menderita enam kekalahan dalam tujuh pertandingan terakhir mereka.

Baca juga: Cedera pangkal paha, Eric Gordon absen bela Rockets hingga enam pekan

 

Pewarta: Rr. Cornea Khairany
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2021