Shanghai (ANTARA) - Saham Hong Kong berakhir menguat pada Kamis, sejalan dengan sejumlah bursa di kawasan Asia, setelah Bank Sentral AS (Federal Reserve) berjanji untuk mempertahankan kebijakan moneter yang akomodatif dan memproyeksikan lonjakan pesat dalam pertumbuhan ekonomi AS tahun ini.

Indeks Hang Seng ditutup 1,3 persen lebih tinggi pada 29.405,72, sedangkan Indeks China Enterprises naik 1 persen menjadi 11.470,43.

Ekonomi AS sedang menuju pertumbuhan terkuatnya dalam hampir 40 tahun, kata Federal Reserve pada hari Rabu, dan para pembuat kebijakan bank sentral berjanji untuk tetap bertahan meskipun diperkirakan akan terjadi lonjakan inflasi.

Memimpin kenaikan, indeks teknologi Hang Seng dan indeks industri Hang Seng masing-masing naik 1,2 persen dan 1,7 persen.



Baca juga: Saham di Hong Kong dibuka menguat, indeks HSI terdongkrak 0,98 persen

 

Meskipun para analis mengatakan masih ada hambatan ke depan, termasuk kenaikan lebih lanjut dalam imbal hasil obligasi pemerintah AS dan aliran investasi ke selatan (ke Hong Kong) yang melambat.

"Saham Hong Kong akan tetap bergerak dalam kisaran saat ini, mengingat koreksi baru-baru ini di pasar saham-A yang membantu memperlambat laju aliran investasi ke selatan melalui Stock Connect yang menghubungkan China daratan dan Hong Kong," kata Linus Yip, kepala ahli strategi di First Shanghai Group.

"Beberapa reksa dana China daratan, yang berinvestasi baik di pasar dalam negeri maupun bursa Hong Kong, kemungkinan perlu menjual saham di bursa Hong Kong untuk membayar penebusan reksa dana menyusul penurunan baru-baru ini di bursa saham China," tambahnya.


Baca juga: Saham Hong Kong naik tipis karena investor menunggu pernyataan Fed

 

Di seluruh wilayah, indeks saham MSCI Asia kecuali Jepang menguat 0,57 persen, sedangkan indeks Nikkei Jepang ditutup lebih tinggi 1,01 persen.

Yuan dikutip pada 6,5033 per dolar AS pada 0818 GMT, 0,03 persen lebih kuat dari penutupan sebelumnya di 6,5052.

Pada penutupan, saham-A China diperdagangkan lebih tinggi 33,55 persen dibandingkan saham-H yang terdaftar di Hong Kong.


Baca juga: Saham Hong Kong ditutup untung, terkerek Wall Street dan teknologi

Baca juga: Saham Hong Kong dibuka menguat, indeks HSI terangkat 0,70 persen


Penerjemah: Biqwanto Situmorang
Editor: Subagyo
Copyright © ANTARA 2021