Jakarta (ANTARA) - PSSI memastikan pelatih tim nasional (timnas) Indonesia Shin Tae-yong positif menderita COVID-19 berdasarkan hasil tes usap (swab) PCR yang keluar pada Jumat (19/3) malam.

"Awalnya, pada Kamis (18/3), Shin Tae-yong mengaku tidak enak badan. Kemudian yang bersangkutan di'swab' PCR. Hasilnya baru keluar pada Jumat malam (19/3)," ujar pelaksana tugas Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi, dikutip dari laman resmi PSSI di Jakarta, Sabtu.

Menurut Yunus, Shin tidak menunjukkan gejala yang berlebihan dan masih bisa berkoordinasi dengan PSSI.

Baca juga: PSSI tegaskan Shin Tae-yong tidak terinfeksi COVID-19
Baca juga: Latihan timnas untuk kualifikasi Piala Dunia mulai April atau Mei


PSSI pun memastikan bahwa para pemain tim nasional persiapan SEA Games 2021, yang menjalani pemusatan latihan (TC) bersama Shin Tae-yong pada 8 Februari-8 Maret, tidak ada yang tertular virus SARS-CoV-2.

Jadi ketika pemain kita pulangkan ke klub masing-masing pada Senin (8/3), tidak ada satu pun pemain yang positif. Itu karena sebelum pulang mereka sudah di-'swab antigen,’" kata Yunus.

Sementara, dikutip dari Kantor Berita Korea Selatan Yonhap, Shin sebenarnya sudah merasakan gejala diduga COVID-19 sejak sekitar dua pekan lalu.

Juru taktik asal Korsel itu sempat demam dan kehilangan selera makan. Shin pun dites COVID-19, baik usap antigen maupun PCR, tetap hasilnya selalu negatif sampai akhirnya dinyatakan positif pada Jumat (19/3) malam.

Yonhap juga menyebut dalam artikelnya, COVID-19 sudah menyebar di timnas Indonesia sejak awal Maret, diawali dari terinfeksinya pelatih kiper Yoo Jae-hoon dan penerjemah pada 5 Maret lalu pelatih fisik Lee-Jae-hong pada 7 Maret.

Sebagai catatan, pada tanggal 5 dan 7 Maret, timnas Indonesia menjalani laga uji coba masing-masing melawan Tira Persikabo dan Bali United di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta.

Namun, Shin menyatakan kepada Yonhap bahwa semua stafnya kini sudah pulih sepenuhnya dari COVID-19.

"Pelatih yang lain sudah dinyatakan negatif, sembuh dari COVID-19," kata juru taktik timnas Korsel di Piala Dunia 2018 itu.

Baca juga: Pembukaan Piala Menpora digelar sederhana di Stadion Manahan Solo
Baca juga: Bhayangkara Solo FC bawa 29 pemain ke Malang

Baca juga: Pelatih coret lima pemain timnas putri sebagai bagian 'keluar-masuk'

 

Pewarta: Michael Siahaan
Editor: Bayu Kuncahyo
Copyright © ANTARA 2021