1. Dukung larangan mudik, biro wisata daring bidik "staycation"
Biro perjalanan daring menyambut kebijakan larangan mudik yang dikeluarkan pemerintah tahun ini dengan kampanye yang memberikan kemudahan akses perjalanan, yakni booking tiket fleksibel, fitur perjalanan aman dan promo staycation.
2. Kini berzakat lebih mudah lewat aplikasi dan daring
Ramadhan selama dua tahun belakangan ini terasa berbeda karena adanya pandemi yang membatasi pergerakan sosial, termasuk beribadah di tempat ibadah dan beramal langsung. Namun, kehadiran teknologi dapat menjadi alternatif untuk berbagi dengan sesama atau berzakat, dan melengkapi ibadah di bulan suci.
3. Bolehkan pengidap kanker konsumsi makanan mengandung lemak?
Vice Chairman Perhimpunan Dokter Spesialis Gizi Klinik Indonesia (PDGKI) Dokter Ida Gunawan menyebutkan minyak atau lemak masih memiliki peran untuk pengidap kanker, khususnya untuk keperluan pemenuhan nutrisi tubuh.
4. Daftar pemenang Oscar 2021
Upacara penghargaan Oscar 2021 telah berlangsung di bawah protokol kesehatan COVID-19 yang ketat, di mana acara digelar lebih intim, sederhana, dan memberi lebih banyak waktu bagi para pemenang yang biasanya hanya boleh bicara dalam durasi sangat singkat.
5. IIMS 2021 catat 100.074 pengunjung, 2.580 kendaraan terjual
Pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2021 Hybrid yang ditutup pada Minggu (25/4) malam, mencatat jumlah pengunjung yang datang langsung ke lokasi (offline) sebanyak 100.074 visitor.
Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Rolex Malaha
Copyright © ANTARA 2021