San Francisco (ANTARA News) - Apple pada Selasa mengatakan bahwa laba bersih kuartalannya meningkat 78 persen dan pendapatannya mencapai rekor baru pada penjualan komputer Macintosh, iPhones dan iPad baru.

Perusahaan yang berbasis di Cupertino, California itu, mencatat laba bersih 3,25 miliar dolar dalam kuartal fiskal ketiga yang berakhir pada 26 Juni, dibandingkan 1,82 miliar dolar setahun lalu.

Apple mengatakan pendapatan naik ke rekor 15,7 miliar dolar dibandingkan tahun lalu yang 9,73 miliar dolar.

Apple mengatakan menjual 3,47 juta komputer Macintosh selama kuartal tersebut dan merupakan rekor baru kuartalan serta peningkatan 33 persen lebih daripada setahun yang lalu.

Apple mengatakan menjual 8,4 juta iPhone pada kuartal itu, naik 61 persen dari setahun yang lalu, dan 9,41 juta iPod, turun delapan persen dari tahun lalu.

Apple mengatakan menjual 3,27 juta iPads pada kuartal tersebut. Apple baru mulai menjual komputer tablet pada April.

"Itu adalah kuartal fenomenal yang melampaui harapan kami semua,termasuk peluncuran produk yang paling sukses dalam sejarah dengan Apple iPhone 4," CEO Apple Steve Jobs.(A026/A038)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2010