Jakarta (ANTARA) - Apple diperkirakan akan meluncurkan lini MacBook dengan desain terbaru dan beragam pilihan warna.

Laman GSM Arena mengutip informasi dari tipster John Prosser, yang terkenal akurat soal bocoran gawai, lini MacBook nanti akan menggunakan desain datar atau flat dan bezel berwarna putih.

Desain ini mirip dengan iMac 24 inci chip M1 yang meluncur beberapa waktu lalu.

MacBook akan memiliki port USB-C di samping, sementara bagian bawah laptop akan dilapisi karet agar bodi laptop sedikit lebih tinggi, yang akan membantu dalam manajemen panas.

Sama seperti iMac, MacBook juga akan tersedia dalam tujuh warna pastel.

Apple diperkirakan masih mempertahankan model trackpad yang selama ini ada di MacBook.

Sementara untuk Touch ID, akan ditempatkan di salah satu tombol keyboard.

MacBook ini diperkirakan akan memakai chipset M2, penerus M1.

Baca juga: Produksi iPad dan MacBook tertunda karena krisis pasokan hantam Apple

Baca juga: Mantan pegawai Apple dituntut karena bocorkan desain

Baca juga: Peretas menyelinap ke 30.000 perangkat Mac

Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021