Jakarta (ANTARA) - Jayson Tatum mencetak 23 dari 50 poinnya pada kuarter ketiga, dan Boston Celtics merebut tiket playoff mereka dengan kemenangan 118-100 atas Washington Wizards dalam pertandingan play-in NBA, Selasa malam (Rabu pagi WIB).

Kemba Walker menambah 29 poin saat Boston, yang kalah dalam lima dari enam pertandingan terakhir mereka pada musim reguler, finis di peringkat ketujuh Wilayah Timur.

Celtics selanjutnya akan bertemu dengan penghuni posisi kedua Brooklyn Nets dalam pertarungan putaran pertama.

Baca juga: Nets amankan peringkat kedua Wilayah Timur setelah tundukkan Cavaliers

Washington masih memiliki satu kesempatan lagi ketika menjamu Indiana Pacers pada Kamis malam (Jumat pagi WIB). Pemenang laga tersebut akan menduduki peringkat kedelapan dan menghadapi unggulan teratas Philadelphia 76ers pada babak pertama, seperti dikutip Reuters, Rabu.

Bradley Beal mencetak 22 poin saat berusaha menangani cedera hamstringnya untuk Wizards. Russell Westbrook menyumbang 20 poin, 14 rebound dan lima assist, sementara Ish Smith membukukan 17 poin dan delapan rebound untuk Washington.

Guard Washington Wizards Bradley Beal (kiri) dan guard Boston Celtics Marcus Smart (kanan) saling berebut bola saat pertandingan kedua tim di TD Garden, Boston, Massachusetts, Selasa (18/5/2021) (USA TODAY Sports/Bob DeChiara)
Tristan Thompson menambah 12 poin dan 12 rebound untuk Boston, yang melepaskan 39,6 persen tembakan, termasuk 15 dari 45 lemparan tiga angka. Walker membuat enam lemparan jarak jauh dan Tatum melakukan 5 lemparan jarak jauh.

Daniel Gafford mendulang 12 poin untuk Wizards, yang melepaskan 43,5 persen tembakan.

Washington memimpin 56-55 pada pembukaan kuarter ketiga sebelum Celtics membalas dengan meraup 14 poin beruntun.

Walker melakukan lemparan tiga angka sebanyak tiga kali berturut-turut, kemudian diikuti satu tripoin serta lemparan jauh dari Tatum dengan jarak 16 kaki yang memberi Boston keunggulan 69-56 dengan sisa waktu 8:09.

Gafford mencetak angka untuk Wizards, tetapi Tatum membalas dengan dunk dan lemparan tiga angka saat Celtics memanfaatkan keunggulan 74-58 saat waktu tersisa 7:13 pada kuarter tersebut.

Tatum lagi-lagi melakukan lemparan jarak jauh di sisa waktu 28,1 detik untuk menutup kuarter tersebut dan Boston memimpin 90-80 memasuki kuarter terakhir.

Baca juga: Jayson Tatum cetak 60 poin saat Celtics tundukkan Spurs lewat OT

Washington tertinggal tujuh poin pada awal kuarter keempat, sedangkan Boston melaju kencang. Tatum menutup pertandingan itu dengan lemparan tiga angka untuk menambah keunggulan Boston 106-88 pada sisa waktu 5:32.

Lalu, 66 detik kemudian, Tatum kembali melakukan dua lemparan bebas, sekaligus menandai perolehan poinnya yang ke-50, dan Boston memimpin 110-90.

Walker melakukan lemparan tiga angka secara beruntun untuk menambah skor Boston menjadi 116-94 saat waktu tersisa 2:36.

Baca juga: Pacers bungkam Hornets 144-117 dalam laga play-in
Baca juga: Meski menang atas Pelicans, Lakers tetap harus jalani turnamen play-in

 

Pewarta: Rr. Cornea Khairany
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2021