Jakarta (ANTARA) - Saham-saham Hong Kong ditutup lebih tinggi pada hari Selasa, didukung oleh kebangkitan kembali perusahaan raksasa teknologi, karena investor memburu saham murah menyusul penurunan harga saham yang tajam pada Mei.

Pada penutupan perdagangan, indeks Hang Seng naik 316,20 poin atau 1,08 persen ke 29.468.00. Indeks Hang Seng China Enterprises (HSCE) naik 0,93 persen menjadi 10.990,75.

Memimpin kenaikan, indeks teknologi Hang Seng dan indeks Hang Seng IT masing-masing naik 2,5 persen dan 3 persen.

Baca juga: Kebijakan tiga anak di China dorong saham Hong Kong menguat

Kuaishou Technology berakhir 9,2 persen, setelah penurunan 26 persen pada Mei, Meituan bangkit (rebound ) 6,5 persen, sementara Alibaba Group Holding Ltd naik 3,4 persen setelah kehilangan 6,2 persen pada Mei.

Sentimen juga dibantu oleh arus masuk yang berkelanjutan dari investor China daratan, yang pada hari Selasa membeli bersih saham Hong Kong senilai 6,4 miliar yuan (1,00 miliar dolar AS) melalui Stock Connect yang menghubungkan China daratan dengan Hong Kong, menurut data Refinitiv.

Di sisi lain, saham terkait kelahiran dan kesuburan beragam karena investor terus merenungkan dampak dari perubahan kebijakan utama Beijing.

Baca juga: Saham Hong Kong ditutup datar, catat minggu terbaik lebih dari 3 bulan

Suzhou Basecare Medical Corp Ltd, Jinxin Fertility Group Ltd dan Goodbaby International Holdings Ltd merosot antara 4,9 persen dan 12,8 persen, sementara Aidigong Maternal & Child Health Ltd memperpanjang kenaikan hingga berakhir 13,7 persen.

Pasangan China yang sudah menikah dapat memiliki hingga tiga anak, China mengumumkan pada hari Senin, dalam perubahan besar dari batas dua yang ada setelah data terbaru menunjukkan penurunan dramatis dalam kelahiran di negara terpadat di dunia itu.

Di seluruh wilayah, indeks saham MSCI Asia kecuali Jepang menguat 0,58 persen, sementara indeks Nikkei Jepang ditutup turun 0,16 persen.

Yuan dikutip pada 6,3755 per dolar AS pada 08:21 GMT, 0,07 persen lebih lemah dari penutupan sebelumnya di 6,371.

Pada penutupan, saham-A China diperdagangkan dengan premi 37,27 persen di atas saham-H yang terdaftar di Hong Kong. (1 dolar AS = 6,3754 yuan Cina renminbi)
 

Penerjemah: Biqwanto Situmorang
Editor: Budi Suyanto
Copyright © ANTARA 2021