Jakarta (ANTARA) - Keluarga, pebisnis, dan wisatawan yang bepergian ke Dubai, Eropa, dan AS kini dapat menikmati penawaran khusus melalui maskapai penerbangan Emirates yang tidak hanya dilengkapi dengan asuransi perjalanan multi-risiko juga gratis dengan perlindungan COVID-19.

Wisatawan dari Indonesia dapat menikmati penawaran penerbangan ke semua rute di jaringan global Emirates, dengan harga pulang pergi mulai dari Rp5,572,000 di Kelas Ekonomi atau Rp26,874,000 di Kelas Bisnis. Harga khusus ini tersedia untuk pemesanan yang dilakukan dari tanggal 15 hingga 28 Juni 2021, berlaku untuk perjalanan antara 18 Juni hingga 30 November 2021.

Baca juga: Maskapai penerbangan Emirates berikan vaksin COVID kepada staf

Program loyalitas pemenang penghargaan Emirates, Skywards, telah meluncurkan penawaran eksklusif untuk membantu para anggotanya mempercepat kenaikan tingkat status mereka. Para anggota yang memesan dan bepergian selama periode promosi ini akan mendapatkan Tier Miles dua kali lipat secara otomatis di semua penerbangan Emirates.

Emirates telah memulai kembali operasi di seluruh jaringannya dengan aman dan secara bertahap.

Mulai 22 Juli 2021, Emirates akan mengoperasikan layanan penerbangan empat kali seminggu antara Miami, kota terbesar kedua di Florida, dan Dubai.

Emirates terus mengambil berbagai langkah untuk membuat perjalanan lebih aman dan nyaman dan menjadi pemimpin industri dalam memperkenalkan inisiatif bersama dengan otoritas kesehatan dan organisasi untuk melindungi kesehatan dan keselamatan pelanggan.

Emirates memperkenalkan langkah-langkah kebersihan dan keselamatan yang komprehensif di semua titik kontak perjalanan dan di dalam pesawat. Baru-baru ini, Emirates memperkenalkan teknologi nirsentuh untuk memudahkan perjalanan pelanggan melalui bandara Dubai.

Baca juga: Emirates jalin kerja sama dukung pariwisata Indonesia

Baca juga: Emirates angkut 50 juta dosis vaksin corona ke seluruh dunia

Baca juga: Emirates tawarkan akomodasi gratis bagi pelancong ke Dubai

Pewarta: Maria Rosari Dwi Putri
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021