Johannesburg (ANTARA News) - Penyanyi asal Kolombia Shakira mengajar anak-anak yang berada di perkampungan Soweto, Johannesburg, Afrika Selatan (Afsel) menari tarian untuk lagu resmi Piala Dunia (PD) Rabu (9/6).

Shakira mengunjungi Sekolah Dasar Isu'lihle di Soweto sebagai bagian dari kerja sosialnya sebagai duta UNICEF untuk pendidikan anak-anak muda.

"Ini (Piala Dunia) merupakan kesempatan bagus untuk menarik perhatian atas masalah-masalah sepenting pendidikan. Tujuh puluh dua juta anak-anak di seluruh dunia tidak mampu sekolah, 32 juta diantaranya adalah orang Afrika," katanya.

"Jadi ini kesempatan kita untuk membuat Piala Dunia ini warisan pendidikan yang abadi bagi semua," kata penyayi yang juga mahir menari itu kepada Reuters.

Shakira akan tampil dalam konser menjelang PD yang diadakan Kamis (10/6), bersama musisi lain seperti Black Eyed Peas dan Alicia Keys.

Pelantun tembang "Hips Don't Lie" dan "Whenever, Wherever" itu akan menyanyi lagu resmi PD berjudul "Waka Waka (This Time for Africa)" bersama band asal Afsel Freshly Ground.
(ENY/A024)

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2010