Jakarta (ANTARA) - Pihak Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Kota Jakarta Selatan memeriksa 15.331 hewan kurban jelang perayaan Idul Adha yang berlangsung pada Selasa besok.

Kepala Seksi Peternakan dan Kesehatan Hewan Sudin KPKP Jakarta Selatan Kusniati Odilia mengatakan hingga saat ini petugas memeriksa 278 ekor sapi, 74 ekor kerbau, 9.617 ekor kambing, dan 1.091 ekor domba.

“Dari laporan yang sudah masuk, sebanyak 278 lokasi tempat penjualan/penampungan hewan kurban dengan jumlah hewan sebanyak 15.331 dengan rincian 278 ekor sapi, 74 ekor kerbau, 9.617 ekor kambing, dan 1.091 ekor domba yang telah diperiksa,” kata Kusniati Odilia saat dihubungi di Jakarta, Senin.

Kusniati mengatakan bahwa 15.331 hewan kurban yang diperiksa, semuanya dalam keadaan sehat dan layak untuk disembelih pada Idul Adha mendatang.

Lebih lanjut, Kusniati menuturkan pihaknya juga telah mensosialisasikan kepada masyarakat perihal tata cara penyembelihan hewan kurban pada masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat.

Sebelumnya, Kementerian Agama telah menerbitkan surat edaran perihal tata cara pemotongan hewan kurban di tengah pandemi COVID-19.

Dalam edaran tersebut pemotongan hewan kurban mesti dilakukan dengan protokol kesehatan ketat yang harus dilaksanakan di Rumah Potong Hewan Ruminasia (RPH-R). Dan jika terdapat keterbatasan jumlah dan kapasitas RPH-P dapat dilakukan di luar dengan mengacu pada Surat Edaran Menteri Agama Nomor 17 Tahun 2020.

Baca juga: Panitia kurban wajib jalani pemeriksaan kesehatan
Baca juga: Warga selain panitia diimbau tak datang ke pemotongan hewan kurban
Baca juga: Warga selain panitia diimbau tak datang ke pemotongan hewan kurban


Pewarta: Sihol Mulatua Hasugian
Editor: Taufik Ridwan
Copyright © ANTARA 2021