Taipei (ANTARA News/AFP) - Presiden Taiwan Ma Ying-jeou pada Selasa menunjuk mantan wakil presiden untuk mewakilinya di KTT ekonomi APEC, yang mana Ma sendiri dilarang, sehubungan dengan terus membaiknya hubungan dengan Beijing.

Ini akan menjadi ketiga kalinya Lien Chan menjabat sebagai utusan Ma di Forum Kerjasama Ekonomi Asia Pasifik yang akan dibuka di Jepang bulan depan, kantor kepresidenan mengatakan.

Pemimpin Taiwan dilarang menghadiri KTT APEC karena keberatan dari China, yang menganggap pulau tersebut sebagai bagian dari wilayahnya, dan sebelumnya diwakili oleh penasihat ekonomi senior atau pemimpin bisnis.

Namun Lien, wakil presiden periode dari 1996 sampai 2000, mulai mewakili Taiwan di pertemuan APEC 2008, pejabat tingkat tertinggi yang pernah melakukannya.

Hal ini dilihat sebagai refleksi dari menghangatnya hubungan antara Taipei dan Beijing, menyusul terpilihnya Ma yang ramah China awal tahun itu.

Sebaliknya, mantan pemerintah pro-kemerdekaan dipaksa untuk menunjuk pendiri perusahaan komputer untuk mewakili pulau di KTT APEC 2007 setelah Beijing dilaporkan menolak mantan wakil perdana menteri.

Lien pada 2005 menjadi pemimpin pertama dari partai Kuomintang ramah China yang mengunjungi daratan dalam 56 tahun, bertemu Presiden China Hu Jintao. (A026/K004)

Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010