Pemberi pinjaman Jerman Deutsche Bank naik 3,9 persen setelah memberikan laba kuartalan yang lebih baik dari perkiraan
Jakarta (ANTARA) - Saham Eropa stabil pada awal perdagangan Rabu karena laporan pendapatan yang menggembirakan dari beberapa bank dan perusahaan terbesar Eropa membantu investor melupakan kekhawatiran tentang tindakan keras peraturan China yang membuat pasar gelisah pada minggu ini.

Indeks STOXX 600 pan-Eropa naik 0,1 persen pada pukul 07.16 GMT, naik tipis setelah dua hari penurunan.

Pemberi pinjaman Jerman Deutsche Bank naik 3,9 persen setelah memberikan laba kuartalan yang lebih baik dari perkiraan, sementara Barclays Inggris melonjak 4,0 persen karena mengumumkan dimulainya kembali pembayaran pemegang saham setelah melebihi perkiraan laba semester pertama.

Sektor teknologi menguat ditopang oleh kenaikan 4,1 persen saham penyedia layanan teknologi informasi dan konsultasi Prancis, Capgemini setelah menaikkan prospek 2021.

Wizz Air bertambah 4,4 persen setelah memperkirakan peningkatan kapasitas antara 90 persen dan 100 persen pada bulan Juli dan Agustus, dari tingkat prapandemi.

Di antara yang mengalami penurunan, pemasok semikonduktor Belanda ASM International turun 2,9 persen meskipun memperkirakan pertumbuhan pendapatan pada kuartal mendatang, demikian dikutip dari Reuters.

Baca juga: Saham China dibuka lebih rendah, perpanjang kerugian tajam sebelumnya
Baca juga: Tunggu hasil pertemuan Fed, Wall St hentikan kenaikan beruntun 5 hari
Baca juga: Saham Jerman kembali melemah, indeks DAX 30 terpangkas 0,64 persen


Penerjemah: Biqwanto Situmorang
Editor: Kelik Dewanto
Copyright © ANTARA 2021