Jakarta (ANTARA) - HBO memutuskan untuk menghentikan produksi film adaptasi novel “Days of Abandonment” yang semula akan diperankan oleh aktris Natalie Portman.

“Karena alasan pribadi yang tidak terduga, Natalie Portman telah mengundurkan diri dari ‘Days of Abandonment’ di HBO Films sebelum syuting dimulai. Sayangnya, produksi tidak akan berlanjut,” kata perwakilan HBO dikutip dari The Hollywood Reporter pada Selasa.

“Kami sangat menyesal tidak dapat membawa cerita indah ini ke layar beserta penulis-sutradara dan pemain berbakat. Kami mengucapkan terima kasih yang tulus kepada para pemain, produser, dan kru atas semua semangat dan kerja keras mereka,” lanjutnya.

Baca juga: Doa untuk Palestina Gigi Hadid hingga Natalie Portman di Idul Fitri

Baca juga: Natalie Portman dan Serena William akan bentuk tim sepak bola baru


Keputusan Portman mengundurkan diri dari produksi film belum diketahui. Juru bicara Portman dan produser menolak berkomentar lebih lanjut.

Sebelumnya, proyek film ini akan mulai syuting di Sydney, Australia, setelah menerima hibah 3,4 juta dolar AS dari pejabat setempat.

Pada bulan April dan saat memasuki pra-produksi, Portman ditetapkan untuk bermain dalam film tersebut. Selain itu, Maggie Betts didapuk sebagai sutradara dan produser eksekutif. Produksi HBO Films ini bekerja sama dengan Medusa.

Cerita asli “The Days of Abandonment” merupakan karya novelis Elena Ferrante dan pernah diadaptasi menjadi film pada tahun 2005 di Italia disutradarai Roberto Faenza.

“The Days of Abandonment” berkisah tentang seorang perempuan bernama Tess (semula diperankan oleh Portman) yang meninggalkan mimpinya tentang kestabilan kehidupan rumah tangga dan pada gilirannya ditinggalkan oleh sang suami.

Karakter lainnya ada aktor Rafe Spall berperan sebagai suami Tess dan Mary-Louise Parker sebagai perempuan misterius yang mendorong Tess untuk mengeksplorasi jiwanya sendiri.

"The Days of Abandonment" dikabarkan menjadi film televisi dengan profil tertinggi kedua yang diperankan Portman. Ia juga dikabarkan akan bermain dalam serial terbatas produksi Apple berdasarkan adaptasi novel “Lady in the Lake” karya Laura Lippman.

Baca juga: Moby batalkan tur setelah kontroversi terkait Natalie Portman

Baca juga: Rose McGowan sebut jubah Natalie Portman di Oscar menyinggung

Penerjemah: Rizka Khaerunnisa
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021